Tingkat Kompetisi
Saya ingin berbagi cara mudah melihat tingkat kompetisi atas sebuah topik niche blog yang baru akan dimulai. Mari kita tetap ambil contoh usaha cuci mobil dan bengkel. Tiga media gratis yang bisa Anda manfaatkan adalah Google Search, Google Keyword dan Google Trends. Mari kita lihat satu persatu bagaimana cara kerjanya.
Google Search
Dari kedua ilustrasi google search di atas dengan kata kunci tempat cuci mobil bisa diketahui bahwa permintaan informasi akan tempat cuci mobil dari konsumen cukup potensial dengan kisaran 5 juta hasil pencarian (meskipun ini belum tentu menggambarkan hasil sebenarnya namun setidaknya dapat memberi gambaran awal)
Inilah tujuan niche blog yang tepat untuk topik cuci mobil dan bengkel yaitu menjadikan niche blog sebagai media promosi kepada konsumen agar konsumen mengetahui dengan baik akan keberadaan usaha cuci mobil dan bengkel yang sedang Anda jalankan.
Google Keywords
Perhatikan tanda merah yang diberikan untuk memastikan Anda mendapatkan informasi tingkat kompetisi untuk kata kunci “tempat cuci mobil” khususnya untuk kategori “local monthly search”
Kategori “low” menunjukkan tingkat kompetisi yang rendah atas kata kunci itu. Artinya Anda tidak memerlukan usaha ekstra untuk bisa menampilkan link niche blog Anda di halaman pertama Google Search setiap kata kunci “tempat cuci mobil” diketikan oleh pencari informasi.
Anda hanya perlu menciptakan konten blog yang berkualitas (bisa artikel, foto atau video yang berhubungan dengan tema niche blog). Jangan takut bila Anda tidak dapat menulis, banyak blogger yang bisa Anda tawarkan pekerjaan menulis konten untuk niche blog Anda.
Google Trends
Setelah Anda mengetahui tingkat kompetisi kata kunci yang berhubungan dengan usaha Anda maka selanjutnya adalah untuk melihat tren yang ada melalui Google Trends.
Grafik yang stabil menunjukkan permintaan informasi atas kata kunci itu cukup potensial. Mulai tahun 2011 permintaan informasi seputar temat cuci mobil relatif meningkat.