Categories
Kesehatan

Makanan untuk Hilangkan Lingkar Hitam pada Mata

Kesulitan hilangkan lingkar hitam pada mata mungkin dapat membuat Anda yang sangat peduli dengan penampilan menjadi pusing karena sudah mencoba berbagai hal namun masih gagal. Terbiasa bergadang ternyata menjadi salah satu penyebab munculnya lingkaran hitam pada mata (atau mata panda). Semakin sering Anda bergadang maka akan semakin terlihat gelap lingkaran ini. Jika sudah seperti ini gimana cara atasinya?

Meskipun penyebabnya begadang, tidur saja ternyata belum cukup untuk menghilangkan lingkaran hitam pada mata ini. Tidak jarang masalah lingkaran hitam pada mata ini tetap dialami seseorang meskipun ia sudah rutin tidur delapan jam setiap harinya.

Ahli kesehatan menyebutkan bahwa perubahan pola makan dapat membantu menghilangkan mata panda ini. Bahkan dikatakan juga cukup sedikit perubahan pada pola makan dapat mempercepat proses hilangnya mata panda pada diri Anda.

Ini disampaikan Dr. Anton Alexandroff, seorang Dermatologist. Ia menambahkan jika mata panda menjadi masalah umum yang menjadi tantangan banyak orang modern sekarang ini. Dr. Anton menyoroti diet secara eksplisit untuk solusi masalah kulit. Wajar jika banyak berharap pada kandungan antioksidan seperti vitamin C dan vitamin K untuk usir mata panda dari wajah Anda. Umumnya mukronutrien ini ada di banyak sayur dan buah seperti tomat, brokoli, blueberry, paprika merah sampai sayuran hijau. Ahli lain mengutarakan jika mata panda muncul karena kekurangan zat besi dalam menu diet harian.

Baca: Manfaat Minum Susu Sebelum Tidur

Menyoal zat besi ini Alexandroff mengungkap jika belum ada data untuk memperkuatnya. Ahli gizi lainnya dari Harley Street, Rhiannon Lambert menambahkan jika sebenarnya tidak ada makanan ajaib yang dapat memastikan pengurangan mata panda di sekitar mata Anda. Meskipun demikian, meningkatkan asupan mikronutrien secara umum dalam tubuh sangat membantu. Nutrisi itu akan melawan terjadinya radikal bebas yang terkait dengan penuaan dini. Makan 3 kali sehari dengan gizi yang seimbang termasuk karbohidrat kompleks, protein dan lemak esensial seperti minyak ikan dan sayuran serta buah akan menjamin kesehatan kulit.

SHARE THIS POST



More You Need to Know

Apa Manfaat Air Alkali Sebenarnya Yang Tidak Banyak Diketahui?

Manfaat air alkali memang tidak diketahui banyak orang. Terlebih khasiatnya dalam meredakan/menyembuhkan penyakit tertentu, misalkan asam urat. Ada banyak solusi asam urat yang tersedia di pasaran saat ini. Yang paling umum adalah NSAID – obat anti inflamasi yang membantu meminimalkan pembengkakan pada otot yang terkena masalah. Tetapi obat ini memiliki efek samping yang tidak diinginkan. […]

Read More
Cara Menghilangkan Tato Alami dan Cepat

Cara menghilangkan tato alami dan cepat seolah menjadi kebutuhan manusia modern. Banyak orang mendapatkan tato yang segera mereka sesali, tetapi laser bisa mahal dan berbahaya bagi kesehatan Anda. Apa yang kebanyakan orang tidak tahu, adalah bahwa ada berbagai teknik penghapusan tato alami yang dapat Anda coba di rumah Anda sendiri! Berikut adalah beberapa cara menghilangkan […]

Read More
Cara Mengatasi Gula Darah Tinggi

Cara mengatasi gula darah tinggi sepertinya akan menjadi kebutuhan banyak orang di zaman modern. Ini dikarenakan makin banyak orang yang sibuk dengan aktivitas masing-masing. Gula darah tinggi disebabkan ketika gula sederhana yang dikenal sebagai glukosa menumpuk di aliran darah Anda. Bagi penderita diabetes, ini terjadi karena ketidakmampuan tubuh untuk menggunakan glukosa dengan baik. Sebagian besar […]

Read More