Sebagai acuan misalna data penjualan di RALS khusus bulan ramadhan memiliki peran sampai 40% atas penjualan mereka dalam 1 tahun. Untuk MAPI memprediksi bisa memenui target 50% penjualan pada Semester I. Kesemuanya bisa terwujud berkat bulan ramadhan. Saham ritel seperti MAPI, RALS, dan PT Matahari Department Store Tbk (LPPF) akan menarik investor untuk diburu.
Hal ini menjadi wajar karena valuasi saham ritel ini belum mahal. Target penjualan dalam setahun semua emiten itu sangat dipengaruhi waktu istimewa ramadhan. Itu sebabnya saham mereka berpeluang menguat.
Baca: Investasi yang baik untuk masa depan
Sektor unggas juga tidak dapat diremehkan sebenarnya karena konsumsi daging unggas akan meningkat khususnya ayam. Emiten yang akan terkena efek positif ini seperti PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA), PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN) serta PT Malindo Feedmill Tbk (MAIN).
Investor dapat mempertimbangkan saham INDF, ICBP, AISA, CPIN, MYOR serta JPFA karena masing-masing memiliki forward P/E 19,19 kali; 27,39 kali; 24,09 kali; 11,61 kali; 35,14 kali; 7,25 kali.
Sentimen yang harus diperhatikan lainnya seperti:
- pergerakan nilai tukar rupiah atas mata uang asing
- harga komoditas
- hasil rapat The Fed (Federal Reserve Amerika Serikat)
- data ekonomi dan kebijakan pemerintah Indonesia
Baca : Apa itu forex?
Punya Analisa Saham Menguntungkan Bulan Ramadhan?
Itulah untuk sementara analisa saham menguntungkan bulan ramadhan. Jika Anda memang hobi untuk berbinis sebagai investor saham, indikator tersebut tentu menarik untuk membantu memutuskan investasi saham mana yang harus dilakukan saat bulan ramadhan. Dengan demikian peluang mendapatkan keuntungan investasi saham semakin besar. Semoga bermanfaat.