Strategi Beli Trafik untuk Bisnis Online – Page 4 – Notordinaryblogger

This website contains third-party advertisements and affiliate links that may result in administrator earning a commission without any additional cost from you, should any purchases occur
Categories
Internet Marketing

Strategi Beli Trafik untuk Bisnis Online

Pahami Mana Yang Cocok untuk Usaha Anda dan Kerja Kebalikannya

Mulai dari nilai konsumen dan kerja kebalikannya:

  • Rata-rata berapa penghasilan bisnis Anda, dari setiap pengunjung, melalui iklan CPC?
  • Margin seperti apa yang Anda harapkan?

Kesalahan umum yang dilakukan pemasar adalah bekerja dengan data ROI. Ini merupakan pendekatan yang salah. Anda perlu melihat pada nilai konsumen jangka panjang sebagai rekanan untuk penghasilan jangka pendek Anda. Metrik ini akan memberikan Anda keleluasaan dengan biaya marketing Anda.

Misalkan Anda belajar bahwa pengunjung bernilai Rp 10 juta di tahun pertama dan lebih dari Rp 50 juta setelah tiga tahun bisnis berjalan. Secara hipotesa Anda bisa menghabiskan Rp 50 juta untuk biaya marketing jangka pendek.

Anda tentu tidak ingin menghabiskan uang sebanyak itu untuk mendapatkan 1 konsumen. Anda harus fokus untuk mendirikan posisi tengah yang menyenangkan, yang berada diantara batas maksimum dan minimum. Jika anda meningkatkan budget PPC sampai Rp 10 juta mungkin Anda sadar sanggup meraih 5 kali lebih banyak konsumen ketimbang mengabiskan Rp 5 juta saja. Jangka pendek, Anda mungkin tidak menghasilkan banyak uang namun jangka panjang, penghasilan Anda akan jauh lebih besar.

Anda sebaiknya jangan fokus kepada penghasilan belaka tapi sebaiknya mengoptimalkan penggunaan nilai jangka panjang sebagai matrik yang akan memungkinkan Anda mendapatkan lebih banyak konsumen dan mendapat lebih besar keuntungan.

Baca: Tujuan Menggunakan Variasi Iklan pada PPC Campaign

Fokus Mendatangkan Konversi bukan Sekedar Trafik

Trafik hanyalah bagian dari proses marketing. Anda perlu fokus mendatangkan konversi dan penjualan melalui aktivitas beli trafik Anda.

Ujicoba A/B merupakan pilihan. Anda perlu memasukannya dalam rencana marketing Anda. Jika Anda dapat melipatgandakan tingkat konversi, biaya mendapatkan konsumen akan menurun drastis.

Jangan Stop Budget Iklan

Jika jalur marketing beli trafik Anda membuahkan hasil, budget sehrusnya tidak menjadi maslah. Setiap rupiah yang Anda habiskan seharusnya menghasilkan selisih untung positif.

Fokus mengoptimalkan ROI bukan berapa banyak budget harian atau bulanan yang dihabiskan. Pada saat Anda merasa nyaman dengan budget marketing dan Anda mampu melacak hasil positif, Anda dapat meningkatkan budget iklan Anda.

Mulai dari budget minim dan tingkatkan seiring perkembangan positif marketing Anda.

Baca: Cara Kerja Iklan PPC

Pengingat Untuk Mencari Konsumen dengan Beli trafik

  • Aktivitas beli trafik merupakan media yang bisa sangat menguntungkan untuk bisnis online. Jangan biarkan aspek “biaya” menakut-nakuti Anda.
  • Fokus mengembangkan ROI berdasarkan nilai konsumen jangka panjang daripada target penghasilan jangka pendek.
  • Tidak ada solusi sapu jagat untuk iklan online. Pelajari dasarnya, pilih media marketing yang tepat untuk bisnis Anda.
  • Kejar peluang konversi bukan kuantitas trafik. Trafik minim lebih baik jika Anda sanggup menghasilkan pendapatan dari trafik minim itu.
  • Mulai dari tes kecil dan tingkatkan seiring perkembangan positifnya.
  • Gunakan batas budget untuk mengatur pengeluaran iklan. Jangan gunakan budget untuk ukuran efisiensi. Jika jalur marketing beli trafik Anda terbukti efektif maka Anda tidak butuh budget.

SHARE THIS POST


You Will Like This Too

Bentuk Promosi

Selebaran Selebaran adalah alat promosi lain yang relatif tua tetapi masih sangat efektif. Sebuah perusahaan jasa yang melakukan pekerjaan di sebuah tempat tinggal di suatu lingkungan dapat dengan mudah menyebarkan brosur ke kotak surat tetangga. Selebaran juga dapat ditinggalkan di depan pintu, di tempat umum, atau di jendela kedai kopi. Acara amal Terlibat dalam acara […]

SPONSOR
Alasan Kenapa Saya Tidak Bisa Menghasilkan Uang Dari Blog

Jangan Lagi Gagal Menghasilkan Uang dari Blog Sebenarnya masih banyak alasan mengapa Anda masih saja tidak bisa  menghasilkan uang dari blog, namun jika Anda berhasil mengatasi beberapa sebab yang disebutkan diatas, bisa dipastikan Anda akan segera menghasilkan uang dari blog. Ingat, jangan mengukur keberhasilan Anda dari jumlah uang yang Anda hasilkan, tapi dari “apakah Anda […]

Apa itu Ecommerce Murni dan Partial Ecommerce

Dalam sebuah ecommerce murni maka ketiga dimensi tadi sifatnya digital. Dalam sebuah partial ecommerce maka terdapat semua kemungkinan dari ketiga dimensi tadi, atau dengan kata lain ada kombinasi antar dimensi. Ecommerce murni merujuk pada kondisi dimana sebuah bisnis bertransaksi secara online dan produk yang dijual tidak memiliki bentuk fisik. Contoh sederhana dari ecommerce murni adalah […]

SPONSOR

contact us