Categories
Web Hosting

Hosting Murah Berkualitas untuk Bisnis

Mana Hosting Murah Berkualitas yang Terbaik?

Atas apa yang sudah saya rasakan, hal yang paling mempengaruhi pengembangan blog untuk berbisnis saya adalah kepercayaan.

Pada saat saya mengembangkan blog gratis saya kesulitan untuk membangun network dengan blogger mancanegara sedangkan basis blog saya adalah blog berbahasa inggris. Hal ini jelas sangat merugikan. Bahkan saya masih ingat, johnchow secara tegas menolak blog gratisan untuk menjadi penulis tamu di blog-nya.

Penolakan itu jelas pukulan karena menurut saya guest blogging merupakan jalan pintas dalam membangun jejaring online. Jika sebuah blog ternama dengan trafik tinggi menolak guest blogging saya, jelas itu sebuah kerugian.

Di sisi lain, berbagai tawaran interview online terhadap blogger mancanegara selalu kandas. Apalagi menjadi seorang guest blogger, bisa dikatakan e-mail permintaan saya tidak mendapat tanggapan sama sekali. Saya hanya berpikir, apa yang salah dengan hosting gratisan?

Dari sekian banyak informasi yang saya dapatkan, semuanya mulai mengerucut pada satu jawaban : kepercayaan.

Jika Anda seorang blogger, dan berniat untuk membangun sebuah bisnis melalui blog Anda tentu Anda akan memerlukan dukungan dari orang lain.

Jika Anda ingin orang lain mendukung Anda maka buatlah  mereka percaya, bangunlah kredibilitas Anda sebagai seorang blogger dan seorang pelaku usaha online.

Kemudian, saya mulai membuat sebuah rencana, rencana akan blog baru (bukan gratisan) yang akan saya kembangkan. Namun kendala berikutnya adalah biaya. Biaya menjadi sosok tersendiri yang bisa sangat menakutkan bagi seorang pemula dan memulai sebuah bisnis (baik online maupun offline).

Saya terpaku cukup lama dalam hal biaya, namun saya teringat kisah-kisah sukses pengusaha (apa pun bidang usaha mereka). Dimana hampir selalu ada kesamaan bahwa kisah sukses seseorang diawali dengan jatuh-bangun (bahkan kerugian secara finansial).

Baca: Pengusaha ini Bankrut Sebelum Akhirnya Sukses

Bukan berarti saya mau rugi, saya hanya berpikir … saya tidak akan pernah tahu jika saya tidak mencoba dan berusaha. Jadi, terbentuklah notordinaryblogger di bawah wordpress dengan hosting berbayar (setelah melalui berbagai macam pertimbangan tentunya).

Perubahan yang sangat terasa?

Hal signifikan yang sangat terasa dalam upaya saya membangun jejaring online dengan blogger mancanegara adalah terbukanya peluang (apa pun itu).


SHARE THIS POST


You Will Like This Too

20 Kriteria Yang Membuat Layanan Web Hosting Peringkat Terbaik

Ketika tiba saatnya menemukan rumah untuk situs web bisnis kecil Anda, ada banyak penyedia web hosting yang bagus untuk dipilih. Tetapi dengan semua opsi itu, bagaimana Anda bisa menentukan mana yang lebih baik dari yang lain?  Dengan menggunakan kriteria ini akan memudahkan Anda menemukan layanan web hosting peringkat terbaik. Sementara hal-hal utama dalam kriteria tampak […]

SPONSOR
20 Kriteria Yang Membuat Layanan Web Hosting Peringkat Terbaik

Ketika tiba saatnya menemukan rumah untuk situs web bisnis kecil Anda, ada banyak penyedia web hosting yang bagus untuk dipilih. Tetapi dengan semua opsi itu, bagaimana Anda bisa menentukan mana yang lebih baik dari yang lain?  Dengan menggunakan kriteria ini akan memudahkan Anda menemukan layanan web hosting peringkat terbaik. Sementara hal-hal utama dalam kriteria tampak […]

Cara Membuat Website Toko Online Sendiri

Pakai Jasa Membuat Website Toko Online vs Membuat Website Toko Online Sendiri Sebelum memutuskan untuk pakai jasa orang lain atau buat sendiri website toko online Anda periksalah tingkat kesulitan, kesiapan biaya dan reputasi penyedia jasa yang akan digunakan. Baca: Konsep Manajemen Risiko Kedua opsi tentu memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Keuntungan utama pakai jasa pihak […]

SPONSOR

contact us