Contoh surat pengantar konsuler sangatlah penting ketika Anda menetap lama di luar negeri. Karena berbagai hal, bukan tidak mungkin suatu saat Anda akan berurusan dengan Perwakilan RI di luar negeri baik itu Konsulat, Konsulat Jenderal, ataupun Kedutaan Besar. Jika Anda memiliki keperluan itu, sebaiknya disampaikan secara tertulis dengan jelas agar pesan tersampaikan dengan baik dan layanan yang Anda butuhkan mudah diberikan.
Satu cara mudah untuk memastikan kebutuhan Anda tersampaikan dengan baik adalah dengan menyediakan surat pengantar. Faktanya, sedikit WNI di luar negeri yang memahami apa itu surat pengantar, karenanya perlu melihat contoh surat pengantar konsuler.
Konsuler itu sangat luas cakupannya, mulai dari urusan paspor, visa, legalisasi dan lain-lain. Jadi jika Anda menetap lama di luar negeri, pasti Anda akan memiliki kepentingan dengan urusan konsuler. Itu sebabnya penting untuk memahami surat pengantar.
Contoh Surat Pengantar Konsuler
Tidak perlu khawatir jika Anda tidak paham. Berikut ini contoh surat pengantarnya:
Kepada Yth.
Bagian Konsuler
Perwakilan RI di …. (sebutkan Konsulat/Konsulat Jenderal/Kedutaan Besar yang menangani wilayah Anda)
Alamat (sebutkan alamatnya)
Perkenalkan saya:
- Nama:
- Nomor paspor:
- Alamat di luar negeri:
- Kontak email & telepon:
Bersama ini membutuhkan …. (sebutkan layanan konsuler apa yang Anda butuhkan) untuk keperluan ……
Sehubungan dengan hal itu, saya melampirkan: (sebutkan apa saja yang Anda kirimkan ke Perwakilan RI di luar negeri sesuai layanan yang diminta)
- ……
- ……
- ……
Demikian saya sampaikan. Jika ada yang perlu ditanyakan atas kekurangan dokumen/informasi silahkan hubungi melalui informasi kontak yang disediakan di atas.
Hormat saya,
Tanda tangan
Nama jelas
Bagaimana, mudah bukan membuat surat pengantar konsuler? Jika Anda mengajukan permintaan layanan konsuler di Perwakilan RI di luar negeri menggunakan surat pengantar seperti ini, dapat dipastikan petugas konsuler yang menangani akan dengan mudah memahami kebutuhan Anda dan segera menanyakan jika ada yang perlu ditambahkan dokumennya, atau sekedar mengklarifikasi informasi.
Jika Anda membuat Surat Pengantar Konsuler karena ingin melakukan legalisasi surat kuasa, Anda akan membutuhkan materai di surat kuasa tersebut.
Ingin ajukan layanan konsuler di Perwakilan RI di luar negeri? Jangan lupa contoh surat pengantar konsuler ini. Bookmark agar tidak lupa dan share ke teman yang membutuhkan.