Aspek Eksternal
Sebenarnya kesemua aspek eksternal sudah terbahas pada bagian rencana sederhana atas usaha pilihan Anda. Dalam kaitan ini, penulis hanya ingin mengingatkan satu hal lagi yaitu pilihan jenis produk.
Saat Anda memilih usaha tentu akan ada produk berupa barang atau jasa yang ditawarkan bukan? Dalam kondisi kurang yakin, ada baiknya Anda memilih jenis produk atau barang yang menjadi kebutuhan umum seperti sembako, makanan, tempat tinggal, sepatu sekolah, perlengkapan sekolah, pulsa telepon sampai jasa pembayaran.
Pilihan akan produk yang menjadi kebutuhan umum akan membuat usaha Anda mudah menciptakan penjualan. Tugas Anda selanjutnya adalah fokus untuk mengevaluasi pemasaran, pemilihan lokasi dan layanan konsumen yang diberikan.
Baca: Cara Mendapatkan Uang Cepat Dalam 1 Hari
Simulasi Praktek Memilih Usaha yang Menguntungkan dan Mudah Dijalankan
Penulis sendiri sebenarnya sedang menjalankan apa yang sudah diungkap pada postingan ini. Untuk gambaran mudah akan dijelaskan pada simulasi seperti ini
Pilihan produk : jasa pembayaran (pulsa, tv kabel, kartu kredit, tiket pesawat/kereta api, listrik, air, cicilan lain, pulsa game dan zakat).
- Kemampuan modal: maksimal Rp 2juta (sambil dilihat seberapa lama deposit 2 juta dapat habis)
- Kebutuhan dasar usaha: lokasi usaha (dekat kampus, kos-kosan karyawan, perkantoran atau perumahan), etalase, laptop/smartphone, kwitansi, alat tulis, buku catatan penjualan, dan tas untuk menyimpan uang penjualan.
- Strategi pemasaran: papan informasi, print kertas ragam layanan untuk konsumen yang menunggu, sms marketing
- Proyeksi keuntungan : Rp 500 – Rp 2000 dari setiap transaksi
- Tingkat pesaingan: sangat tinggi namun menjadi kebutuhan dasar masyarakat perkotaan
- Layanan konsumen: penggantian uang konsumen atas kesalahan transfer dari penjual, diskon setelah transaksi sepuluh kali.
Analisa singkat peluang usaha:
Ragam jenis pembayaran yang disediakan mulai dari pulsa sampai kartu kredit membuat peluang untuk mendapatkan keuntungan terbuka lebar dalam rangka memenuhi beragam kebutuhan pembayaran konsumen. Ini berarti peluang agar usaha ini bisa tumbuh dan berkembang cukup baik.
Besarnya pengguna smartphone di Indonesia pada tahun 2016 yang mencapai 132juta pengguna merupakan pasar besar untuk pertumbuhan usaha ini (sumber kompas tekno). Selain itu masyarakat perkotaan cenderung memiliki kartu kredit, berlangganan tv kabel dan sudah pasti listrik dan air, dengan demikian peluang Anda untuk memenuhi permintaan konsumen terbuka lebar.
Besarnya potensi ini tentu akan membuka persaingan sesama penyedia jasa pembayaran. Jika penerapan cara memilih usaha yang menguntungkan dan mudah dijalankan Anda jatuh pada peluang usaha jasa pembayaran, ada beberapa hal penting yang dapat dipertimbangkan seperti: penetapan lokasi usaha, pemasaran, layanan konsumen dan pilihan penyedia program jasa pembayaran.
Seperti sudah diketahui, lokasi usaha sangat memegang peran penting. Selain itu, perlu juga didukung strategi pemasaran untuk membangun kesetiaan konsumen. Kemudian adalah layanan konsumen untuk selalu meningkatkan kepuasan pelanggan. Terakhir adalah bergabung pada operator pembayaran yang menguntungkan.
Lokasi strategis tentu akan berdampak pada mahalnya harga sewa. Mensiasati hal ini dapat dilakukan dengan strategi pemasaran yang tepat. Strateginya seperti penetapan harga lebih rendah dari pesaing. Setiap konsumen yang beli dikelola kontaknya (atas seijin konsumen) untuk menjalankan sms marketing membangun pelanggan setia. Sampai layanan konsumen lanjutan untuk pembelian berulang 10 kali.
Untuk operator pembayaran dipilih tawaran yang memberikan cashback ini. Dengan adanya cashback maka keuntungan didapat dari selisih harga modal dengan harga jual ditambah cashback dari setiap transaksi yang terjadi.
Ilustrasi harganya seperti ini:
Potensi keuntungan yang bisa dari penjualan langsung ke konsumen berkisar Rp 500 – Rp 2000 per transaksi ditambah cashback untuk setiap transaksi yang terjadi melalui akun Anda yang didaftarkan. Jika lokasi usaha tepat, strategi pemasaran juga baik bukan tidak mungkin perhari Anda bisa mencatat minimal 200 sampai 500 transaksi.
Pengalaman penulis? Ini dia:
Konsumen bisnis ini jelas ada meskipun tingkat persaingannya tinggi. Hal ini terjadi karena didukung dengan pertumbuhan pengguna smartphone ditambah semakin terjangkaunya harga smartphone di Indonesia.
Siap Terapkan Cara Memilih Usaha Yang Menguntungkan dan Mudah Dijalankan?
Apapun pilihan usahanya pastikan Anda memahami akan aspek internal dan eksternalnya. Jangan pula remehkan perencanaan usaha, strategi pemasaran dan layanan konsumen. Kesemua itu akan bermanfaat untuk kemajuan usaha Anda jangka panjang.