Tahap 3 Cara Membuat Souvenir Flanel
Sekarang saatnya membuat souvenir flanel. Misalkan membuat gantungan kunci keropi.
Yang pertama, buatlah pola Keropi dari kertas kemudian gunting rapi pola itu.
Kemudian, gunting kain flanel sama dengan pola kertas yang sudah disiapkan tadi. Untuk memudahkan, tempelkan pola Keropi dari kertas ke kain flanel dan gunting sesuai polanya. Ingat ya, akan dibutuhkan dua pola Keropi dari kain flanel.
Selanjutnya lekatkan mata dan siapkan bentuk mulut di kain flanel yang sudah berbentuk pola. Pakai lem tembak untuk melekatkan mata. Untuk memasangkan mulut pakailah tusuk tikam jejak atau tinta timbul juga dapat dimanfaatkan.
Baca: Bisnis Bengkel Motor Waralaba
Lalu gabungkan kedua pola yang sudah digunting dan jahit tepian pola memakai tusuk feston. Berikan sisa sedikit ruang untuk memasukan dakron. Selanjutnya setelah dakron masuk, jahit kembali memakai tusuk festoon.
Sisipkan tali di bagian atas untuk dapat mengaitkannya seperti gantungan kunci.
Bagian penyempurnaan, buat kembali 2 pola bulatan kecil dan sematkan di bagian pipi pola Keropinya.
Cek juga Cara Membuat Souvenir Photo Holder
Sudah Mahir Cara Membuat Souvenir Flanel
Itulah cara membuat souvenir flanel yang mudah diterapkan. Tidak sulit kan?. Jangan lupa untuk bookmark ulasan ini agar kamu dapat selalu kembali dengan mudah menerapkan tahapannya. Semoga bermanfaat.