Kota tempat merantau yang menjanjikan perlu diketahui untuk kebanyakan orang Indonesia terlebih untuk kota tujuan selain Jakarta. Di zaman modern ini, merantau sepertinya tidak terhindarkan. Sebuat saja alasannya, pendidikan, pekerjaan, usaha, atau kesejahteraan merantau hampir pasti akan dilakukan oleh manusia.
Selain luar negeri tentu tempat merantau yang menjanjikan adalah kota lain di negara sendiri. Untuk khalayak umum mungkin Jakarta sudah lazim dijadikan kota tujuan merantau. Pertanyaan selanjutnya adalah adakah kota tempat merantau yang menjanjikan di Indonesia selain Jakarta? Jawabnya? Tentu saja ada. Apa saja kota tempat merantau itu? Inilah rekomendasi beserta ulasan singkat kenapa kota itu menjadi tempat yang dipilih sebagai tujuan merantau.
Baca: Cara Memilih Usaha Yang Menguntungkan dan Mudah Dijalankan
#1 Balikpapan
Balikpapan bermula dari sebuah hutan saat dikembangkan oleh Belanda tahun 1890 dan hutan itu pun tetap terjaga sampai saat ini. Balikpapan bahkan memiliki aturan daerah yang mengharuskan 52% kawasan hijau dan 48% pembangunan. Hutan di Balikpapan tersebar dari pusat kota sampai pinggiran kota. Di dalam kota pun terdapat kebun raya seluas 300 hektar. Kebun raya itu termasuk salah satu terbesar di Indonesia mempertimbangkan luas kota Balikpapan hanyalah 503 km2 dengan tingkat kepadatan 1360 orang per km2. Terbayang kesejukannya?
Baca: Tempat Menginap Murah Wisata Backpacker Jepang
Kemacetan tetap ditemui di Balikpapan. Yang membedakan adalah pengendara disana lebih “ramah”. Mungkin itupula yang menyebabkan Balikpapan mendapatkan 18 kali penghargaan Wahana Tata Nugraha karena tertib lalu lintasnya.
Transportasi umum masih sebatas angkot, bus dan taksi. Hal tersebut dikarenakan kondisi geografis Balikpapan banyak perbukitan. Pembangunan moda transportasi terfokus pada daerah landai. Kini kota tersebut sedang membangun jalan tepi pantai sepanjang 8,5 km dari Pelabuhan Semayang sampai Bandara Sepinggan. Jalan tersebut juga akan semakin lengkap dengan kehadiran trem irit energi.
Baca: Wisata Banyuwangi Anda Wajib Tahu
Dalam hal koneksi internet, PT Telkom sudah memberikan lebih dari seribu hotspot wifi ID di lokasi umum kota Balikpapan seperti mall, perkantoran, rumah sakit, bandara, tempat ibadah sampai hotel. Semua sekolahpun sudah dilengkapi jaringan internet. Jaringan internet tersebut dibuat dengan infrastruktur serat optik.
Baca: Paket Wisata Muslim ke Eropa Barat
Balikpapan mungkin belum seperti Bandung yang memiliki command center berbiaya 27 milyar. Menyiasati mahalnya biaya, command center Balikpapan memanfaatkan media sosial Twitter. Peran aktif wargalah yang menjadi CCTV. Ini merupakan cirri khas warga Balikpapan, gemar bermedia sosial.
Balikpapan bahkan dinobatkan sebagai Kota Paling Dicintai dunia tahun 2015. Hal tersebut didapatkan setelah melalui program We Love Cities dari World Wide Fund yang menseleksi 47 kota dunia yang dinilai sukses mengembangkan pengelolaan lingkungan untuk pembangunan berkelanjutan. Kota di Indonesia yang masuk seleksi antara lain Semarang, Jakarta dan Balikpapan. Akhirnya Balikpapan menjadi juara mengalahkan pesaing terberat, Paris.
Sebab lain Balikpapan sebagai tempat merantau menjanjikan di Indonesia adalah kemudahan perizinan dirikan bangunan se-Indonesia yang menduduki urutan ke-7. Daya saing Balikpapan ada di nomor 3 sebagai kota berdaya saing tertinggi di Pulau Kalimantan.
Ikatan Ahli Perencanaan Indonesia (IAP) bahkan menetapkan Balikpapan sebagai kota di Indonesia dengan indeks kenyamanan tertinggi dengan nilai 71,12 (skala 0-80). Balikpapan menang dari 27 aspek yang dinilai mulai dari ketersediaan dan kualitas fasilitas kesehatan, ketersediaan dan kualitas fasilitas pendidikan, ketersediaan dan kualitas fasilitas rekreasi, ketersediaan dan kualitas air bersih, ketersediaan listrik, ketersediaan pekerjaan, kualitas infrastruktur telekomunikasi, interaksi masyarakat, info pelayanan public, akses tempat kerja, tingkat kriminalitas, ketersediaan fasilitas komunitas difabel.
Baca: 10 Masjid di Amsterdam Rekomendasi Traveller Muslim
Jika Anda berminat menjadikan Balikpapan tempat merantau maka Anda wajib bekerja. Pendatang yang ingin menetap di Balikpapan wajib menyerahkan uang jaminan yang besarnya sama dengan biaya transportasi laut. Jaminan itu akan digunakan untuk memulangkan pendatang ke kota asalnya jika dalam waktu 3 bulan masih menganggur.
Fasilitas kesehatan didukung dengan layanan akta lahir secara online sampai posyandu terintegrasi. Fasilitas olahraga terbilang mumpuni di Balikpapan, Stadion Batakan misalnya, merupakan stadion sepakbola dengan 40ribu kursi kategori A dengan standar internasional. Sirkuit balap sekelas MotoGP sedang dibangun dengan panjang 3667 meter lengkap dengan helipad, pitlane, medical center dan terowongan.
Dunia usaha Balikpapan tumbuh pesat terlihat dari naiknya kredit UMKM sebanyak 31% pada 3 tahun lalu. Dalam aspek kerajinanpun, Balikpapan menerima penghargaan ekonomi kreatif Markplus.
Tiket Pesawat Harga Terbaik ke Balikpapan
mulai Rp1,5jutaan
Tiket Pesawat dari Jakarta ke Balikpapan
Balikpapan direncanakan untuk menjadi kota sekelas Davos, Swiss karena lokasinya yang strategis didukung mapannya infrastruktur yang ada dan kemudahan birokrasi. Anda hampir tidak pernah melihat demonstrasi di Balikpapan. Hal itu karena semua orang sibuk bekerja.
Baca: Berapa Biaya Hidup di Balikpapan?
Mahaguru Marketing Indonesia, Hermawan Kartajaya menyebutkan Balikpapan mirip dengan Amerika Serikat yang dikembangkan oleh para imigran dengan budaya yang beragam. Kondisi itu justru membuat warga Balikpapan ulet bekerja, mandiri, bersahabat dan solutif. Balikpapan juga masuk dalam pembangunan Smart City yang dicanangkan Telkomsel dan Telkom tahun lalu.
Baca: Pinjaman Online Tanpa Kartu Kredit Terbaik Indonesia
#2 Solo
Kota tempat merantau yang menjanjikan selanjutnya adalah Solo. Kota ini dijuluki kampung yang Indah. Beberapa keberhasilan kota Solo adalah memindahkan pedagang kaki lima keluar kawasan hijau.
Program dari Kementerian Negara Lingkungan Hidup tahun 2011 telah menonjolkan kota Solo sebagai kota dengan kualitas udara terbersih tingkat nasional. Dalam hal tata kota, Solo menjadi pemenang pertama dalam kategori kota besar mengalahkan Batam. Slogan Solo adalah “the spirit of java” yang ingin menampilkan prestasi sebagai tempat terpilih untuk tinggal. Julukan lainnya adalah kota sepeda, kota trem, kota cyber, kota impian, dan ramah untuk anak-anak.
Komisi Pemberantasan Korupsi pun tidak ketinggalan memberikan predikat kota terbaik untuk Solo.
Baca: Aktivitas Murah untuk Backpacker ke Jepang
Ketertarikan investor untuk mendirikan mall dan hotel semakin naik sesuai tren positif pertumbuhan ekonomi didukung pembangunan infrastruktur lainnya. Hotel eksklusif yang ada di Solo seperti hotel Mutiara Garden, Best Western, Hotel Harris, Solo Paragon, Kusuma Mulia. Sedangkan mall yang ada seperti Solo Paragon Mall, Solo Square Mall, Solo Grand Mall dan Hartono Lifestyle. Untuk pusat perbelanjaan ada Pasar Klewer, Pusat Grosir Solo atau PGS, Assalam Hypermart, Beteng Trade Center, Hero Megaland, Luwes Group, Giant Supermarket dan King Plaza.
Kota Solo dianggap layak untuk percontohan rancangan dan perencanaan ruang perkotaan. Selain itu kota ini juga sukses untuk berkembang tanpa harus meninggalkan nilai-nilai setempat. Tahun 2016, sebanyak Rp 400 milyar digunakan untuk infrastruktur khususnya penataan taman, penanggulangan banjir, jembatan, jalan lingkungan.