Keyword Incaran
Keyword akan selalu menjadi aspek penting bagi SEO namun demikian banyak website tidak mendapat hasil memuaskan dari trik SEO yang sudah diterapkan sejak lama terhadap keyword yang sama. Inilah bukti sederhana meningkatnya persaingan. Setiap hari website baru lahir dan menambah persaingan di niche tertentu semakin sengit. Agar sebuah website tetap mendapatkan perhatian penuh dari audiens dalam jumlah besar sedikit kreativitas akan diperlukan.
Pebisnis harus menambah kosakata SEO mereka melalui eksperimen alternatif keywords yang banyak dicari para pengguna mesin pencari. Keywords berupa kalimat dengan cepatnya menjadi populer seiring fitur Google (voice search) yang membuat pengguna menanyakan pertanyaan umum saat browsing.
Saat identifikasi keywords ada baiknya memulai dengan kata yang umum digunakan namun hanya sebagai awal mulanya saja. Dari situ, Anda bisa menemukan beragam variasi sebanyak mungkin.
Tampilan Website
Seringkali kesuksesan website disebabkan oleh tampilan dan kemudahan navigasinya. Website yang tampak tidak update, acak-acakan, kurang sentuhan seni akan kehilangan kepercayaan dan tidak akan mendapat kunjungan dalam jumlah besar.
Untuk membuat website Anda menarik (sekaligus terpercaya) dimata konsumen, tentu ada beberapa elemen penting yang harus dipenuhi. Sesungguhnya tidak hanya konsumen yang peduli dengan tampilan website Anda, Google juga menaruh perhatian khusus.
Google terus berusaha memberikan hasil pencarian terbaik untuk penggunanya. Ini berarti Google juga mempelajari kualitas bounce rate sebuah website dan berapa banyak waktu pengunjung menghabiskan waktu di website Anda. Jika website Anda tampak seperti tidak pernah ada update sejak 5 tahun lalu, website seperti ini akan segera terdeteksi dan menempatkan website itu diurutan lebih rendah dalam SERPs. Jadi pastikan website Anda modern dan ramah pengunjung jika ingin bersahabat dengan google.