Jalin komunikasi yang baik
Komunikasi adalah hal yang paling utama dari sebuah penawaran. Bahkan beberapa orang bia terpikat dengan sebuah produk pada kalimat pembuka si penawar produk. Usahakan Anda bisa menjalin komunikasi yang baik dengan konsumen. Posisikan diri Anda sebagai konsumen yang menginginkan produk terbaik. Kemudian berikan semua informasi yang konsumen butuhkan tentang produk Anda. Pilihlah kalimat- kalimat yang komunikatif, sopan dan santun. Jangan buat konsumen Anda kecewa dengan komunikasi yang tidak berjalan dengan baik.
Baca: 14 Tujuan Komunikasi Bisnis, Teori Penting Pengusaha Wajib Tahu
Kuatkan dengan bukti
Selain promosi gencar yang Anda lontarkan, Anda juga perlu memberikan bukti nyata kepada para konsumen. Untuk yang satu ini Anda bisa menyajikan beberapa testimoni dari konsumen lain yang mengungkapkan tentang kepuasan mereka dalam menggunakan produk Anda. Dengan begitu konsumen lain akan ikut tertarik dan berani mencoba produk yang Anda tawarkan.
Baca: Panduan Lengkap Strategi Meningkatkan Kepuasan Pelanggan
Siap Meraih Kepercayaan Seorang Konsumen?
Demikian beberapa tips yang bisa Anda coba untuk meraih kepercayaan konsumen. Jangan lupa persiapkan diri Anda untuk menghadapi semua pertanyaan dari konsumen. Sehingga Anda dapat semakin meyakinkan konsumen dan memeperoleh kepercayaan mereka.
Kontributor : Putri Lestari