Categories
Wisata

Sirkuit Balap Internasional Kota Semarang

Sirkuit balap internasional kota Semarang akan menjadi tambahan daya tarik Ibu Kota Jawa Tengah ini. Jika sebelumnya bus tingkat yang menjadi daya pikat wisatawan kini ada faktor lain yaitu sirkuit balap. Sebuah sirkuit balap motocross bertaraf internasionala akan dibangun di kota Semarang dan akan menjadi tuan rumah ajang balap dunia di masa mendatang.

Sebuah pusat olahraga tahap satu sudah dimulai dengan total anggaran 38 milyar rupiah. Pembangunan tahap satu ini berwujud lintasan balap yang sudah mencapai 40 %

PT Mina Fajar Abadi, kontraktor sirkuit ini menyatakan jika ditargetkan lintasan ini selesai pada 1 Desember.

Bangunan pendukung akan didirikan pada tahun 2018 mendatang. Jumlah luas sirkuit balap kota Semarang ini 5,4 hektar dibangun di wilayah Kelurahan Jatisari, Kecamatan Mijen. Panjang lintasan akan mencapai 1,5 km.

Sejauh ini pelaksanaan proyek ini masih sejalan dengan rencana yang ditargetkan. Sebuah tembok pengaman juga akan direalisasikan di tahun 2018 karena sekarang ini belum tersedia anggarannya.

Tembok pengaman merupakan salah satu syarat sirkuit balap internasional. Jadi sirkuti balap kota Semarang ini nantinya wajib memiliki tembok pengaman. Terlebih jika kondisi sirkuit mengandung unsur membahayakan.

Rancangan sirkuit ini akan menghadirkan tikungan yang berbatasan dengan tebing curam. Untuk keamanan pembalap sebuah tembok keamanan yang memenuhi standar internasional harus dibuat.

Tidak hanya tembok, tanggul pengaman juga harus disediakan untuk memberikan keamanan ekstra bagi pembalap saat berbelok. Kecelakaan dapat terjadi di tikungan saat balapan.

Pembangunan tembok maupun tanggul pengaman akan menunggu anggaran. Selain fasilitas pengamanan, fasilitas penunjang lainnya juga menunggu ketersediaan anggaran untuk dibangun. Beberapa fasilitas adalah pagar, tantangan lintasan, tribun dan lintasan itu sendiri. Kesemuanya akan ditargetkan selesai tahun 2018.

Baca juga: hotel strategis di Jogja

Pengalaman Ekstra ditawarkan Sirkuit Balap Internasional Kota Semarang

Lokasi sirkuit berada di sebuah lokasi menarik. Itu sebabnya penonton akan disuguhi atraksi balapan dan pemandangan. Sirkuit balap internasional kota Semarang akan menawarkan pemandangan Gunung Ungaran yang berlokasi tepat di sirkuit balapan. Lokasi ini akan menawarkan pengalaman luar biasa.