Cara membuat video youtube yang bagus mungkin muncul setelah Anda sudah tahu peluang bisnis yang bisa dihasilkan dari youtube. Hal ini tentu lumrah saja untuk seorang manusia. Nah, dalam mencari peluang ini mungkin Anda berpikir biayanya akan besar.
Pada prinsipnya, sebuah usaha memang membutuhkan sebuah modal, tidak terlepas dalam usaha melalui internet dengan media video. Namun kreativitas itu tidak ada batasnya, itu sebabnya untuk membuat sebuah video youtube agar ditonton banyak orang, bagus saja tidaklah cukup. Ada faktor lain kenapa video youtube itu dinilai bagus. Hal utama adalah karena Anda menemukan penonton yang tepat.
Baca: Tips Essential Membuat Video Bisnis yang Menguntungkan
Kendala utama untuk seorang pemula yang ingin berbisnis youtube adalah pemahaman teknologi akan membuat sebuah video. Dengan kecanggihan teknologi saat ini, hal ini tentu bisa diatasi bukan.
Kemudian proses editing yang mungkin menyeramkan untuk kebanyakan orang awam (penulis juga awam lhoo). Lantas bagaimana solusinya jika saya (yang awam ini) ingin membuat video untuk diupload ke youtube.
Dulu, waktu awal-awal ngeblog penulis memposting cara membuat video gratis. Video yang dihasilkan kemudian dimuat ke youtube. Tujuannya apa? Waktu itu belum terpikir untuk berbisnis, dulu tujuannya hanya satu, backlink. Youtube merupakan situs papan atas dan mendapatkan backlink dari youtube tentu sangat bermanfaat untuk blog penulis.