Wahana di Batu Night Spectacular Biayanya Berapa Ya? – Notordinaryblogger

This website contains third-party advertisements and affiliate links that may result in administrator earning a commission without any additional cost from you, should any purchases occur
Categories
Wisata

Wahana di Batu Night Spectacular Biayanya Berapa Ya?

Jika anda adalah orang yang termasuk suka dengan berwisata murah, tak ada salahnya anda berwisata di dalam kota saja. Ada banyak sekali tempat wisata yang bisa anda jumpai di dalam kota.

Apabila anda berdomisili di kawasan Batu, Jawa Timur, ada sebuah wisata yang sangat bagus dan murah. Wisata tersebut ialah Batu Night Spectacular. Menyoal tempat wisata ini pertanyaan paling sering muncul adalah wahana di Batu Night Spectacular kira-kira berapa harganya?

Biayanya yang terjangkau membuat tempat wisata ini banyak dikunjungi oleh masyarakat Batu itu sendiri. Tempat wisata ini memiliki 35-an wahana yang dapat dimainkan oleh pengunjung. Tiket masuk yang ditawarkan di tempat wisata ini juga sangatlah terjangkau.

Anda hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp.30.000 untuk hari biasa dan Rp.40.000 untuk akhir minggu. Tempat wisata ini buka dari jam 15.00 – 23.00 WIB. Untuk mencoba wahana, anda dikenakan biaya tambahan sebesar Rp.5000  – Rp.15.000 per tiket. Harganya yang sangat terjangkau inilah yang membuat masyarakat menjadikannya sebagai tempat wisata favorit di kota batu.

Ada banyak sekali wahana wahana yang bisa anda temukan di tempat wisata ini. Mulai dari rumah hantu, lampion garden, go kart, cinema 4D, kursi terbang dan lain lain.

Wahana di Batu night Spectacular ini ada sekitar 35 macam yang bisa anda coba jika anda mengunjungi tempat wisata ini. Atau anda bisa langsung membayar Rp.100.000 untuk semua wahana dan anda bisa memainkannya secara gratis tanpa biaya tambahan apapun.

Latar waktunya malam hari membuat berwisata ditempat ini sangat seru dan tak akan bosan. Ditambah lagi, terdapat lampu lampu taman yang menghiasi tempat wisata ini yang dapat dijadikan sebagai spot foto anda.

Lokasi Batu Night

Lokasi dari tempat wisata ini terbilang mudah di jangkau. Karena lokasi ini terletak sangat berdekatan dengan tempat wisata populer lainnya seperti Jatim Park.

Anda tidak perlu khawatir jika ingin mencari tempat wisata ini, karena sudah banyak sekali penunjuk untuk menuju tempat wisata ini. Bagi anda yang berdomisili kawasan malang, anda hanya membutuhkan waktu sekitar 45 menit perjalanan untuk menuju tempat wisata ini.

Tempat wisata ini juga telah di support oleh google maps, jadi anda tidak perlu khawatir jika nantinya anda kebingungan untuk mencari tempat wisata ini. Batu Night Spectacular sendiri terletak di Jalan raya oro oro ombo No. 200, kota wisata batu, batu, jawa timur.

Reservasi the batu hotel

Tempat wisata ini merupakan tempat wisata terfavorit setelah Jatim Park. Apabila anda berkunjung di tempat wisata ini jangan sampai anda melewatkan untuk berfoto ria di tempat wisata ini. Karena tempat wisata ini sangatlah hits di kalangan masyarakat.

Jika anda ingin berwisata di tempat ini, jangan lupa untuk makan terlebih dahulu, karena harga makanan yang ditawarkan di tempat wisata ini cukup mahal. Anda juga harus bersiap siap mengeluarkan keringat yang cukup banyak, karena tempat wisata ini memiliki banyak sekali wahana menarik dan tempatnya yang sangat luas.

Baca: Ria Jenaka Malang

Taati Aturan Wahana

Semua tempat wisata tentu memiliki peraturannya masing masing yang wajib di taati oleh setiap pengunjung. Begitu pula dengan wahana di Batu Night Spectacular ini sendiri, mereka memiliki peraturan yang wajib diataati oleh setiap pengunjung.

Peraturan peraturan tersebut ialah Anak anak yang memiliki umur 1 tahun keatas atau memiliki tinggi 85cm ke atas akan dikenakan biaya masuk, tidak diperkenankan untuk membawa makanan atau minuman (kecuali untuk bayi), semua pengunjung telah terasuransi, dan dilarang membawa senjata tajam, minuman keras, dan binatang peliharaan. (ilustrasi: id.wikipedia.org)


SHARE THIS POST


You Will Like This Too

Bus Tingkat Daya Tarik Kota Semarang

Bus tingkat daya tarik kota Semarang atau bus double decker ini mencuri perhatian masyarakat akhir-akhir ini. Maklum saja, bus ini tidak hanya mengajak penumpang berkeliling ke lokasi wisata setempat tapi juga dapat menjadi objek selfie menarik. Salah satu penumpang mengungkap jika foto di bagian atas bus akan lebih menarik karena akan mendapat gambar langit selain […]

SPONSOR
Jangan Merasa Paham China Private Tour Jika Belum Baca 8 Tips Ini Dulu ….

China private tour dapat menjadi pengalaman berharga untuk Anda. Meskipun demikian salah langkah memilihnya dapat menjadi pengalaman menakutkan dalam sekejap. Sempitnya waktu untuk mempersiapkan perjalanan ke China membuat Anda tidak punya banyak pilihan akan tour guide yang cukup dikenal. Program tur kelompok tentu akan menggoda karena harganya ekonomis. Bagaimana dengan tour guide pribadi? Inilah Beberapa […]

Paket Wisata Backpacker Jepang: Cara Berkeliling Jepang

Melaksanakan paket wisata backpacker Jepang bermakna melakukan cara berkeliling Jepang dengan tepat. Berkeliling Jepang sangat mudah, meskipun biasanya tidak murah. Tetapi ada cara untuk menghemat uang. Baca: Paket Wisata Backpacker Jepang; Biaya Perjalanan Metro – Sebagian besar tiket metro kota berharga 100–200 JPY (skitar Rp20rbu) untuk sekali perjalanan. (Harganya bervariasi berdasarkan jarak dan cenderung lebih […]

SPONSOR

contact us