Lakukan Penetrasi Lebih Giat
Perhatikan apa yang dilakukan perusahaan besar. Mereka tidak pernah mau untuk terus dalam kondisi yang sama.
Misalkan developer aplikasi game dari Finland, Rovio. Mungkin Anda mengenal mereka dengan nama lain, Angry Birds.
Banyak hal bisa dipelajari dari mereka terkait strategi penjualan smart selling.
Tahun 2009, mereka mencuri pasar aplikasi game dengan Angry Birds. Anda bisa mendapatkannya dengan harga $0.99. Pada tahun 2010, mereka menjadi game paling banyak di download di dunia.
Pada tahun 2011, beberapa perusahaan investasi menggelontorkan dana sampai 42 juta dolar untuk Rovio. Mereka akhirnya membuat toko produk di Helsinki dan terus melebarkan lini bisnis ke seluruh dunia. Lebih dari setengah pendapatan usaha Rovio berasal dari penjualan produk.
Inilah fakta menarik akan Rovio: di tahun 2011, mereka juga memiliki sekitar 200juta pengguna bulanan. Sekarang aplikasi mereka sudah di download sebanyak 1,7 milyar kali. Itu hampir mendekati 1/3 populasi bumi.