Mengatur Software Keamanan dengan Baik
Sangat mungkin jika software keamanan Anda rusak atau tidak berfungsi dengan berbagai alasan. Periksalah apakah pengaturan software keamanan Anda sudah baik khususnya pengaturan Firewall.
- Cara yang baik untuk memeriksanya adalah dengan mematikan semua sistem keamanan. Kemudian coba akses internet misalkan google.com
- Jika tidak terselesaikan coba sekali lagi dengan pengaturan default software keamanan.
Periksa status internet dengan safe mode.
Baca: Penyedia Jasa Pasang Internet Rumah Berkualitas
Kondisi safe mode membuat sistem komputer hanya mengoperasikan file yang esensial saja. Semua software pihak ketiga akan dinonaktifkan. Dalam kondisi ini cobalah untuk terhubung ke internet. Jika internet dapat Anda akses, maka software pihak ketiga (yang baru-baru ini Anda install) biang masalahnya.
Langkah pembenahannya :
- Disable atau remove software keamanan
- Uninstall semua device driver yang baru Anda install
- Uninstall semua software yang baru Anda install
Baca: Cara Pakai Whatsapp di PC
Solusi DNS Server Is Not Responding Tahap 5
Ini merupakan tahap terakhir dimana akses Anda ke internet terbatas pada beberapa situs saja. Padahal sebelumnya tidak pernah ada masalah ini.
- Buka ncpa.cpl dari tab start. Buka network connections.
- Klik kanan local area connection, kemudian klik properties
- Pilih Internet protocol version 9TCP/IPv4), kemudian klik properties
- Pilih internet protocol, pilih “use the following DNS server address”
- Ubah alamat DNS server ke global DNS berikut : Prefered DNS Server 208.67.222.222, Alternate DNS Server 208.67.220.220
Solusi ini bisa bersifat sementara. Artinya masalah akan kembali muncul setelah beberapa minggu atau bulan. Trik selanjutnya adalah untuk menghapus Global DNS dan kembali pilih “DNS Server automatically”. Jika terjadi lagi maka ganti lagi DNS ke preferred dan alternate begitu seterusnya.
Hindari Kepusingan Cari Solusi DNS Server Is Not Responding
Baca: Paket Internet Unlimited atau Paket Internet Termurah?
Sampai sini bagaimana? Apakah solusi Anda sudah terpecahkan? Sudah bisa terhubung lagi ke internet dengan normal seperti sedia kala? Jika ingin berterima kasih, tolong share postingan ini ya, agar nubie lain juga bisa mengambil manfaatnya.