Categories
Usaha Kecil

Peluang Ekspor Sabut Kelapa

Peluang ekspor sabut kelapa patut dicermati karena aktivitas ekspor bermanfaat untuk perekonomian negara secara umum. Untuk Anda yang mempunyai sumber buah kelapa untuk diperdagangkan bisa jadi peluang ekspor ini akan menarik minat.

Baca: Sejarah Kelapa Sawit di Indonesia

Rata-Rata Negara Tujuan Ekspor Buah Kelapa Indonesia

Ada puluhan negara tujuan ekspor kelapa Indonesia. Dari sekian banyak negara tujuan eskpor itu, 10 negara memiliki nilai ekspor terbesar yaitu:

  1. Viet Nam dengan nilai ekspor kelapa mencapai US$ 87,8 juta
  2. China dengan nilai ekspor kelapa mencapai US$ 50,5 juta
  3. Thailand dengan nilai ekspor kelapa mencapai US$ 29,2 juta
  4. Amerika Serikat dengan nilai ekspor kelapa mencapai US$ 26,1 juta
  5. Malaysia dengan nilai ekspor kelapa mencapai US$ 25,1 juta
  6. Belanda dengan nilai ekspor kelapa mencapai US$ 22,7 juta
  7. Jerman dengan nilai ekspor kelapa mencapai US$ 17,5 juta
  8. India dengan nilai ekspor kelapa mencapai US$ 15,9 juta
  9. Singapura dengan nilai ekspor kelapa mencapai US$ 15,9 juta
  10. Brazil dengan nilai ekspor kelapa mencapai US$ 12,1 juta

Data: Un Comtrade dan BPS

Total ekspor kelapa Indonesia ke negara lain setiap tahun mencapai US$ 373 juta. Angka yang cukup fantastis bukan? Sebenarnya kenapa peluang ekspor kelapa ini sangat menggiurkan?

Manfaat dari Kelapa Secara Komersial

  1. Pertama jelas air kelapa itu diminati oleh banyak orang di seluruh dunia
  2. Kedua adalah buah kelapanya bisa diolah menjadi beragam produk
  3. Ketiga Sari Kelapa (berkaitan dengan produk olahan buah kelapa juga) yang bisa menjadi bahan masakan
  4. Keempat adalah sabut kelapanya yang bisa diolah menjadi produk bernilai tambah untuk keperluan industri otomotif, atau industri lainnya.

Pemanfaatan Sabut Kelapa

Sabut kelapa banyak dikira sebagai limbah, itu sebabnya tidak banyak yang mengambil manfaat dari sabut kelapa. Padahal jika dicermati lebih dalam, ada peluang bisnis dari sebuah sabut kelapa.

Olahan sabut kelapa bisa menjadi media tanam hidroponik. Jika sudah demikian maka metode penanaman tanaman bisa tidak menggunakan tanah. Dengan kata lain, pemanfaatan sabut kelapa bisa menjadi alternatif solusi keterbatasan lahan.

Sabut kelapa olahan memiliki kepasitas tahan air yang tinggi mencapai 8 kali berat sabut kelapa itu. Dan sabut kelapa olahan ini juga tahan terhadap bakteri.


SHARE THIS POST


You Will Like This Too

Contoh Usaha Ekonomi Yang Dikelola Sendiri di Bidang Jasa

Bidang jasa adalah salah satu sektor yang dapat memberikan banyak peluang bisnis bagi para pengusaha. Dalam bidang jasa, terdapat berbagai macam usaha ekonomi yang dapat dikelola sendiri oleh individu atau kelompok. Berikut adalah beberapa contoh usaha ekonomi yang dikelola sendiri di bidang jasa: Jasa laundry adalah salah satu jenis usaha ekonomi yang dapat dikelola sendiri […]

SPONSOR
Analisa Usaha Roti Bakery Rumahan

Anda berencana mengubah kesukaan makan roti menjadi bisnis yang menguntungkan? Hebat jika Anda sudah punya pemikiran seperti itu. Namun terpikirkan usaha roti seperti apa yang harus dijalankan? Sudahkah Anda merencanakannya? Jika Anda belum merencanakannya, mungkin sekali ulasan analisa usaha roti bakery rumahan ini akan membantu Anda. Umumnya ada 4 jenis umum usaha roti bakery yaitu […]

Kenapa Pemasang Iklan Sulit Abaikan Media Sosial?

Sulit mengabaikan media sosial? Pernah punya perasaan seperti itu? Media sosial raksasa Facebook akan memiliki lebih dari 1 milyar pengguna pada akhir tahun 2015. Media sosial lain, twitter akan memiliki sebanyak 500 juta pengguna di waktu yang sama. Baca: Bagaimana Brand Bisnis Bisa Maksimalkan Algoritma Instagram untuk Profit Media sosial profesional, Linkedin memiliki lebih dari […]

SPONSOR

contact us