Dalam lingkungan domestik, sebuah bisnis akan dipengaruhi oleh kombinasi aspek hukum, ekonomi dan budaya suatu wilayah atau negara. Sebuah entitas bisnis tidak mungkin mengendalikan aspek tersebut namun dapat meresponnya dengan cara yang tepat. Sekalipun terlihat sangat rumit, bisnis domestik jauh lebih sederhana ketimbang bisnis internasional. Saat entitas bisnis hadir di beberapa negara, maka harus melakukan adaptasi kepada setiap lingkungan domestik masing-masing negara.
Lalu Apa Saja Keuntungan dan Kerugian Bisnis Domestik?
Analisa Pasar
Memahami setiap target pasar akan member tantangan saat menjalankan bisnis di pasar internasional. Badan usaha mungkin akan membutuhkan investasi sumber daya yang besar untuk menganalisa kebutuhan konsumen di negara lain dan bagaimana cara pemasarannya. Ini tentu akan membutuhkan waktu lama untuk dilakukan di setiap negara lokasi badan usaha. Lain halnya dengan bisnis domestik, badan usaha dapat melakukan kesemuanya dengan lebih mudah.