Categories
bercocok tanam Lainnya Usaha Kecil

Cara Mudah Menanam Bawang Merah di Rumah

Khasiat dan Manfaat Bawang Merah

Bawang merah memiliki khasiat menghambat pertumbuhan sel kanker dan tumor. Selain itu khasiat menyembuhkan beberapa penyakit seperti luka pada tenggorokan, anemia dan batuk. Khasiat bawang merah didapatkan karena kandungan tolbutomid, dan anti inflamasi yang ada di dalamnya.

Baca: Peluang Ekspor Sabut Kelapa

Kondisi Tanah Ideal Untuk Cara Mudah Menanam Bawang Merah di Rumah

Kondisi tanah paling cocok untuk menanam bawang merah adalah tanah yang subur, gembur dan kaya kandungan organic serta humusnya. Sirkulasi udara dalam tanah meida tumbuh juga harus baik, air dapat mengalir dan tidak becek.

Cara Mudah Menanam Bawang Merah di Rumah Yang Baik

Untuk permulaan, sebelum kamu menanam perhatikan dulu cara pengolahan tanahnya.

Tanah perlu untuk digemburkan lebih dulu. Cangkul bisa dipakai untuk lahan tanam yang ukurannya sedang. Jika kamu memakai polybag atau pot, tanah olahan seukuran dua cetok dikombinasikan pupuk kompos satu cetok bisa dipindahkan dalam pot atau polybag. Selanjutnya tanah dapat diberi sedikit air.

Langkah penting selanjutnya adalah pemilihan bibit bawang merah yang tepat. Bibit bawang merah terbaik adalah bibit yang di simpan selama 2 sampai 3 bulan berasal dari tanaman panen di usia 70 sampai 90 hari.

Alasannya adalah pada usia itu umbi pada bibit sudah mempunyai titik tumbuhnya akar. Umbi itu juga sebaiknya berasal dari tanaman sehat.

Beberapa cirri tanaman bawang merah yang sehat seperti warna cerah, tidak kisut, terlihat segar, tidak ada warna hitam tanda penyakit.

Umbi yang terlalu kecil juga tidak baik untuk dipakai bibit karena akan menghambat pertumbuhan dan buahnya akan sedikit. Ukuran umbi sebaiknya seragam, tanpa ada goresan atau sobek di kulitnya. Sebelum ditanam, di bagian ujung umbi dipotong berkisar 1/3 sampai ¼ bagian panjang umbi. Kulit yang mengering di bagian luar dan sisa akar sebaiknya dibuang.

Baca: Cara Menanam Timun Dalam Pot

Tujuan utama dari hal ini adalah agar pertumbuhan umbinya merata sekaligus merangsang tumbuhnya tunas dan bawang merah itu sendiri. Selain itu juga untuk menumbuhkan umbi samping dan mempercepat keluarnya anakan. Agar terhindar dari pembusukan, bekas luka yang ada sebaiknya dikeringkan dahulu sebelum ditanam.

Waktu ideal untuk penanaman bawang merah adalah saat musim kemarau. Tahapannya bisa seperti ini:

  • Siapkan dulu pot atau polybag sesuai keinginan
  • Masukan tanah olahan dengan campuran pupuk.
  • Isi sampai kira-kira ¾ bagian
  • Buat lubang 5 sampai 7 cm
  • Masukan bibit yang siap tanam dan masukan dalam lubang
  • Tutup lubang dengan tanah
  • Siram dengan air secukupnya.
  • Usahakan air tercukupi dan pot atau polybag tidak becek.

SHARE THIS POST



More You Need to Know

Timeline of Audio/Video Technology

Image courtesy- http://www.davs.com.au It’s fair to say that we’ve come a long way in the past 100 years or so in terms of audio/visual technology. Record players have been replaced with iPods and smartphones and instead of black and white TVs, we now have 3D TV’s or plasma screens in our living rooms. It’s probably […]

Read More
Peluang Ekspor Lampu Hias Indonesia ke Timteng, Turki dan Eropa Timur

Peluang Ekspor Lampu Hias Indonesia ke Luar Negeri Peluang usaha lampu hias telah tumbuh pesat dan siap menangkap minat wisatawan dar Timur Tengah. Kawasan yang kerap menjadi tujuan wisatawan Timur Tengah dalam berbelanja oleh-oleh adalah Cisarua, di Kabupaten Bogor, provinsi Jawa Barat. Wilayah ini bahkan sudah terkenal dengan sebutan Kampung Arab. Produsen lampu hias yang […]

Read More
Penyebab Turunnya Daya Beli Masyarakat ApaYa Kira Kira?

Penyebab turunnya daya beli masyarakat? Mungkin Anda sedang dalam sebuah tugas mencari jawabannya. Nah, postingan kali ini akan mengulas akan masalah ini. Kira-kira apa ya penyebabnya? Daya beli mengukur nilai dari barang atau jasa yang dapat dibeli dengan sejumlah mata uang tertentu. Daya beli merupakan ukuran alternatif yang sangat relevan ketika dianalisa untuk perubahan sepanjang […]

Read More