Categories
Usaha Kecil Web Hosting

Cara Memilih Web Hosting untuk Blog atau Website

Namun, jika Anda beruntung dan memiliki jutaan pengunjung harian, perindahan ke tipe VPS bukanlah hal yang sulit.

Virtual Private Server (VPS)

Anda mungkin ingin pindah ke tipe VPS setelah mendapati tipe shared hosting tidak lagi memadai. Tipe VPS masih berada dalam satu komputer namun servernya di virtualisasi. Ini berarti Anda dapat me-restart server jika Anda mau. Setiap server virtual berdiri sendiri sehingga Anda selalu memiliki sumber daya yang dibutuhkan.

Jika kita kembali ke analogi rumah kontrakan, web hosting tipe VPS ibarat sebuah apartment. Anda memiliki kamar sendiri lengkap dengan dapur dan kamar mandi untuk Anda sendiri. Ini berarti jika Anda dijanjikan sejumlah Ram dan CPU, semuanya hanya untuk Anda. Untuk pelaku blog atau website dalam skala bisnis kecil, web hosting tipe VPS akan sangat dibutuhkan.

Dedicated Server

Sesekali di masa mendatang saat trafik blog atau website Anda mencapai titik kemacetan, saatnya beralih ke dedicated server. Server tipe ini adalah jenis hosting yang memberi Anda kontrol sepenuhnya. Semua RAM, CPU dan diskspace milik Anda untuk dieksplorasi. Tipe dedicated server biasanya lebih mahal dan tidak terlalu penting untuk blogger biasa yang sekedar hobi blogging.

Baca: Cara Beli Nama Domain Terpercaya Kurang dari 10 Menit

Memilih Web Hosting

Kembali ke inti awal postingan tentang cara memilih web hosting. Pertama kita perlu melihat apa yang kita perlukan. Kebanyakan orang perlu website untuk mendukung kepentingan bisnis skala kecil (sekedar menulis, berbagi, dan partisipasi di program PPC). Untuk itu, inilah pertimbangan dasar yang dapat dipergunakan :

  • Bandwidth
  • Disk Space
  • PHP dan MySQL
  • Instal dengan Satu Klik
  • Tim Pendukung
  • Pusat Data Mandiri
  • Multi-Domain Hosted

Disk space dan Bandwidth

Bandwidth merupakan jumlah data yang dapat dipindahkan ke dan dari hosting kita. Disk space adalah jumlah data yang dapat disimpan dan web hosting. Standar industri web hosting saat ini mampu menyediakan diskspace dan bandwidth tanpa batas atau mendekati tanpa batas. Saat Anda memilih web hosting seharusnya ini sudah menjadi fitur mendasar.

PHP dan MySQL

Ada dua teknologi berbeda yang digunakan. Keduanya perlu diperhatikan saat memilih web hosting. Misalkan wordpress yang menggunakan PHP dan MySQL. Bukan hal utama untuk mengetahui secara persis kedua teknologi ini namun pastikan web hosting pilihan Anda mengakomodir keduanya.

Jika Anda tidak yakin Anda bisa tanyakan ke penyedia jasa web hosting. Untuk informasi semua penyedia jasa web hosting seharusnya sudah update dengan teknologi ini, jika belum maka sebaiknya gunakan penyedia web hosting lainnya.

Baca: Memilih Webhosting Terbaik untuk Bisnis Ngeblog

Instal dengan Satu Klik

Ada banyak pilihan web hosting di luar sana, jadi ada banyak nama jasa web hosting tersedia. Pada dasarnya isntal dalam satu klik merupakan sebuah fitur dalam panel kendali web hosting yang membuatnya mudah untuk menginstal kode script misalnya WordPress ke dalam HostGator.

Beberapa perusahaan web hosting memiliki kontrol panel masing-masing dan lainnya menggunakan platform komersial yang tersedia. Anda perlu membiasakan diri dengan hal ini.

Baca: 3 Cara Memilih Nama Blog yang Bagus

Beberapa penyedia web hosting tidak menyediakan fitur instal satu klik ini, akibatnya Anda harus mengatur secara manual database dan konfigurasi platform yang akan digunakan. Pada dasarnya sama saja hanya prosesnya lebih rumit.

Untuk memudahkan memilih web hosting dengan fitur “Instal dengan satu klik” cocok untuk Anda yang tidak begitu paham dengan hal teknis.


SHARE THIS POST


You Will Like This Too

Contoh Usaha Ekonomi Yang Dikelola Sendiri di Bidang Pertanian

Bisnis di bidang pertanian adalah salah satu jenis usaha yang menjanjikan bagi banyak orang. Selain memberikan manfaat finansial, bisnis pertanian juga memberikan manfaat sosial dan lingkungan yang besar. Berikut adalah beberapa contoh usaha ekonomi yang dikelola sendiri di bidang pertanian: Budidaya tanaman hortikultura seperti sayuran dan buah-buahan dapat menjadi usaha yang menguntungkan. Pilihan tanaman hortikultura […]

SPONSOR
Semua Tentang Pasar Persaingan Sempurna

Contoh Pasar Persaingan Sempurna Dalam dunia nyata sesungguhnya tidak mudah menemukan contoh sebuah industri yang memenuhi semua kriteria “informasi sempurna” dan “pengetahuan sempurna”. Sekalipun demikian beberapa industri bisa dibilang mendekati kategori persaingan sempurna. Misalnya berikut ini: Pasar Valuta Asing. Dalam industri ini, mata uang bersifat homogen. Lebih lanjut, pedagang valuta asing memiliki akses kepada penjual […]

Pangsa Pasar Jamu Mencapai 25 Persen Tahun 2017

Latar Belakang Pangsa Pasar Jamu Mencapai 25 Persen Jika menelisik penyebab naiknya pangsa pasar jamu ini tidak lain karena makin banyak perusahaan farmasi besar fokus mengembangkan obat-obatan herbal. Mengacu pada kenyataan itu, banyak pelaku usaha obat tradisional meyakini obat-obatan jenis ini akan mengalami perkembangan pesat. Tren kenaikan ini tidak hanya terjadi di pasar dalam negeri […]

SPONSOR

contact us