Cara Main Resident Evil 3 Remake : Teka Teki Clock Tower Commemoration – Notordinaryblogger

This website contains third-party advertisements and affiliate links that may result in administrator earning a commission without any additional cost from you, should any purchases occur
Categories
PS4

Cara Main Resident Evil 3 Remake : Teka Teki Clock Tower Commemoration

Cara main resident evil 3 remake penting untuk kelancaran petualangan menegangkan Anda penyuka game horor. Memang teka teki yang ada di game akan menambah ketegangan bermain. Salah satu teka teki yang ada di resident evil 3 remake adalah clock tower commemoration. Untuk melalui teka teki ini maka Anda perlu tahu lokasinya kemudian lokasi jewel untuk menjawab teka tekinya. Mari mulai tahapannya

Baca: Panduan Shadow of Colossus Cara Kalahkan Valus

Dimana Lokasi Mulainya Teka Teki Clock Tower Commemoration?

Clock ini berada di ruangan Subway Station. Anda akan segera sampai ke sini segera setelah meninggalkan Redstone Street Station, dalam perjalanan menuju Downtown

Ini merupakan tempat petualangan pertama Anda tepat setelah prolog gamenya dan segera setelah Anda bertemu Mikhail pertama kali di gerbong subway.

Anda dapat berinteraksi dengan clock dan mendapat petunjuk untuk melengkapi sesuatu. Anda harus menemukan 3 jewel dan memasukannya dalam mekanisme clock tersebut.

Red jewel

Red Jewel tersembunyi di Donut Shop. Di lokasi ini Anda perlu periksa bagian Kitchen. Di ruangan ini Anda akan menemukan kotak penyimpan dan mesin ketik. Ambilah Fancy Box berwarna ungu.

Baca: Misteri RDR 2 Perburuan Harta Poisonous Trail

Buka menu inventory dan pilih Examine. Putar Fancy Box untuk lihat bagian depannya, buka Fancy Box dan Anda dapatkan Red Jewel.

Jika Anda mau, Anda dapat kembali ke Clock Tower Commemoration. Berinteraksi dengan clock itu dan gunakan Red Jewel dari inventory. Jill akan otomatis meletakan Red Jewel di clock tersebut. Laci rahasia akan terbuka. Hadiah pertama Anda adalah Hand Grenade.

Blue jewel

Blue Jewel hanya didapatkan setelah Anda memiliki Bolt Cutters. Untuk mendapatkan itu, Anda harus masuk ke supermarket di jalan utama dengan memotong rantai pintu memakai Bolt Cutters.

Kotak berisi Blue Jewel ada di situ. Lokasinya ada di peta di bagian atas.

Kembali ke lokasi clock dan masukan Blue Jewel. Hadiah kedua adalah upgrade shotgun berupa Tacticak Stock Shotgun.

Green jewel

Green Jewel ini hanya bisa diraih setelah Anda mendapatkan Lock Pick.

Green jewel didapat dengan masuk ke toko mainan Toy Uncle yang berada di seberang supermarket. Toko mainan ini memiliki kunci pad berwarna kuning. Lokasi green jewel ada di gambar di atas.

Kembali ke lokasi clock dan masukan Green Jewel seperti jewel lainnya. Hadiah ketiga adalah Hip Pouch. Fitur ini akan permanen menambah 2 slot di inventory. Hadiah tambahan menyelesaikan teka teki clock tower comemmoration ini adalah piala perak Power Stones.

panduan dapatkan 3 Jewels di Clock Tower Commemoration

Itulah ulasan cara main resident evil 3 remake teka teki clock tower comemmoration. Selamat mencoba.

Lihat panduan full game Resident Evil 3 Remake di bawah ini :


SHARE THIS POST


You Will Like This Too

Monster Hunter World Wiki Zorah Magdaros

Bagaimana cara mengalahkan Zorah Magdaros di Monster Hunter World? Monster Hunter Wolrd Wiki Zorah Magdaros ini berisi taktik, titik lemah, kerentanan terhadap serangan dan elemen serta hadiah. Petunjuk kami akan sangat membantu untuk mengalahkan Diablos dan mendapatkan materialnya. Gambaran umum Karakteristik: Naga Tua yang menjulang di atas musuhnya seperti gunung berapi. Kemana perginya? Apa tujuannya? […]

SPONSOR
Review Game Ghost Recon Breakpoint

Review game Ghost Recon Breakpoint merupakan ulasan bagus tidaknya game aksi bernuansa militer. Jika gamer sudah mengenal seri Ghost Recon sebelumnya tentu saja game ini dapat menjadi pengalaman baru, namun jika belum pun mungkin menjadi alternatif untuk game bernuansa aksi laga bernuansa militer. Latar Belakang Cerita Ghost Recon Breakpoint Game aksi Ghost recon breakpoint memberikan […]

Jenis Misi dan Quest Monster Hunter World

Jenis misi dan quest Monster Hunter World perlu untuk gamer pahami karena akan membantu gamer meraih hasil maksimal. Ulasan ini memudahkan Anda menemukan deskripsi singkat tentang jenis misi di Monster Hunter World seperti pencarian tugas, pencarian opsional, hadiah, investigasi, dan pengiriman. Ada beberapa jenis misi dalam permainan, dan semuanya berbeda secara signifikan. Di bawah, Anda […]

SPONSOR

contact us