Memilih barang yang cocok untuk bisnis toko kelontong adalah kegiatan yang gampang-gampang susah. Modal untuk membuka bisnis toko kelontong ini, juga terbilang tidak begitu besar. Sehingga, siapapun bisa menjalani bisnis ini.
Baca: Strategi Warna Cat Toko Kelontong
Pada setiap toko kelontong yang ada, menyediakan berbagai macam barang untuk kebutuhan konsumennya. Barang tersebut mulai dari barang prioritas, sampai dengan barang pendukung. Dalam usaha membuka bisnis toko kelontong, Anda harus mengisi toko kelontong Anda dengan barang-barang yang cocok dengan bisnis toko kelontong Anda. Barang-barang yang cocok bagi toko kelontong, adalah sebagai berikut:
Barang prioritas
Barang prioritas, merupakan barang yang menjadi kebutuhan utama bagi konsumen Anda. Barang yang menjadi kebutuhhan utama dari konsumen Anda adalah:
- Beras
- Telur
- Gas elpiji
- Susu
- Minyak curah
- Gula pasir
- Kopi dan teh
- Sabun
- Aqua galon
- Mie instan
Kurang lebih ada 10 barang yang menjadi barang prioritas dari konsumen Anda, yang harus ada di toko kelontong Anda. 10 barang prioritas ini, merupakan bahan sembako yang sering dicari oleh konsumen ketika hendak berbelanja di toko kelontong.