Ilustrasi Bisa Memberi Nilai Tambah
Dari sekitar 500 postingan yang ada di notordinaryblogger tercatat bahwa postingan yang menggunakan ilustrasi gambar (bukan sekedar tulisan) cenderung memiliki peluang meningkat posisi SERPs nya dibandingkan postingan yang sekedar tulisan saja.
Baca: Apa yang Google Mau dari Konten Sebuah Website
Tanpa Backlink Tapi Internal Link
Backlink merupakan satu hal penting dalam SERPs. Untuk bisa mendapatkan backlink berkualitas ternyata tidak perlu pusing-pusing mendata ratusan atau ribuan blog yang ada di internet. Dengan memanfaatkan blog sendiri hal ini bisa dilakukan yaitu dengan cara internal linking.
Internal linking pada dasarnya menghubungkan satu postingan ke postingan lainnya dalam sebuah blog. Algoritma mesin pencari menghitung internal linking ini sebagai tambahan “dukungan” bagi sebuah blog. Oleh karena itu pastikan Anda tidak melewatkan strategi internal linking dalam melakukan hobi ngeblog untuk meningkatkan peringkat blog secara perlahan tapi pasti.
Link Komentar
Link komentar bagaimanapun juga bisa membawa pengunjung ke postingan-postingan terkait. Oleh karena itu ada baiknya Anda merespon setiap komentar yang hadir di blog Anda. Setiap kunjungan ke sebuah postingan blog dari manapun asalnya (internal link atau link komentar) akan menambah jumlah view blog dan menambah dukungan untuk perbaikan SERPs blog Anda.
Sebagai contoh notordinaryblogger memanfaatkan fitur commentluv (hanya tersedia untuk wordpress premium) untuk link komentar ini. Hal ini cukup ampuh memasarkan konten-konten blog yang ada. Melalui fitur comluv ini tidak hanya link blog bisa ditambahkan tapi juga link ke postingan terbaru kita.
Baca: 16 Cara Menulis Artikel yang Banyak Dicari di Internet
Ayo Tingkatkan Posisi Artikel di SERPs
Nah itulah kesemua fakta tips ngeblog yang bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan posisi artikel di SERPs untuk mendatangkan banyak manfaat positif untuk blog Anda. Ingatlah bahwa fakta ini terungkap dari sebuah proses yang memakan waktu, meskipun perlahan namun hasilnya pasti dan sangat bermanfaat. Selamat mencoba dan semoga meraih hasil positif yang lebih baik.