Categories
Inspirasi Sukses Internet Lainnya Pengembangan Produk Usaha Kecil

3 Cara Menjadi Pengisi Suara dengan Banyak Klien

Menjadi pengisi suara mungkin tidak terbayang oleh kebanyakan orang. Profesi unik ini bisa sangat menjanjikan jika dilakukan dengan baik dan benar. Tahun 2013 saja sebagaimana dilansir detikhot, honor minimal pengisi suara bisa mencapai 800ribu per judul film, untuk trailer film bisa puluhan juta dan iklan jangka panjang sampai ratusan juta. Kini di tahun 2017 dengan perkembangan teknologi tentu peluang untuk berkarir menjadi pengisi suara semakin luas.

Seandainya Anda memiliki suara yang menarik dan khas, maka profesi pengisi suara dapat menjadi pilihan profesi yang bermanfaat untuk diri Anda. Tertarik untuk tahu cara menjadi pengisi suara?

Baca: Konsep Seminar yang Menarik

#1 Mengembangkan keahlian akting pribadi. Sekalipun Anda tidak muncul dihadapan layar, pengisi suara harus mampu menyampaikan pesan dengan emosi dan nada yang pas. Ingatlah bahwa menjadi seorang pengisi suara memiliki tingkat kesulitan tersendiri. Hal ini karena Anda tidak memiliki lawan bicara, tidak bisa memakai ekspresi wajah maupun gerakan untuk mengekspresikan kalimat tadi.

Untuk mengembangkan keahlian ini Anda bisa:

  • Cari pelatih atau ikut kelas akting. Untuk yang masih sekolah bisa mencari organisasi atau bahkan ikut audisi drama.
  • Berlatih suara juga tidak kalah pentingnya. Lakukanlah secara terjadwal. Latihan suara akan memudahkan Anda meningkatkan jangkauan vokal sekaligus mengendalikan suara.
  • Latihan meniru suara aktor atau karakter terkenal. Aktivitas ini dapat memudahkan Anda meningkatkan fleksibillitas, mengidentifikasi nada suara, sampai bahan untuk rekaman demo pengisian suara Anda.
  • Merekam suara sendiri. Anda bisa coba membawakan satu monolog, naskah atau bahkan buku cerita kemudian merekamnya. Dengarkan rekaman atas suara Anda sendiri. Catatlah hal-hal yang menurut Anda perlu diperbaiki.
  • Latihan membaca dengan suara keras. Mampu membaca dengan lantang dan efektif penting sekali untuk berhasil menerapkan cara menjadi pengisi suara. Apalagi jika Anda ditugaskan membaca dari sebuah teleprompter. Latihan bisa dilakukan dengan membaca majalah, buku, ataupun koran.

SHARE THIS POST



More You Need to Know

Contoh Usaha Ekonomi Yang Dikelola Sendiri di Bidang Pertanian

Bisnis di bidang pertanian adalah salah satu jenis usaha yang menjanjikan bagi banyak orang. Selain memberikan manfaat finansial, bisnis pertanian juga memberikan manfaat sosial dan lingkungan yang besar. Berikut adalah beberapa contoh usaha ekonomi yang dikelola sendiri di bidang pertanian: Budidaya tanaman hortikultura seperti sayuran dan buah-buahan dapat menjadi usaha yang menguntungkan. Pilihan tanaman hortikultura […]

Read More
Kenapa Air Laut Asin
Kenapa Air Laut Asin?

Air laut memiliki rasa asin yang khas, berbeda dengan air tawar di sungai atau danau. Pernahkah Anda bertanya-tanya, apa yang menyebabkan air laut menjadi asin? Artikel ini akan menjelaskan fenomena tersebut secara sederhana namun informatif. Proses Pembentukan Air Laut Asin Rasa asin pada air laut berasal dari kandungan garam yang terlarut di dalamnya, terutama natrium […]

Read More
Cara Membuat Peralatan Rumah Tangga Prioritas Tahan Lama

Peralatan rumah tangga akan mengalami beragam masalah karena kurangnya perawatan atau penggunaan yang salah. Agar peralatan rumah tangga Anda awet alias tahan lama, berikut ini panduan bermanfaatnya. Mungkin Anda mengganti kulkas sesering berganti kendaraan. Dan seiring Anda rajin merawat kendaraan ke bengkel apakah hal yang sama Anda lakukan terhadap peralatan rumah tangga? Jika tidak, maka […]

Read More