Categories
Gadget

Shortcut Task Manager Windows

Shortcut task manager windows merupakan sumber yang sangat berguna bagi pengguna windows. Beberapa kegunaan task manager ini seperti:

  • Menutup aplikasi yang nge-hang atau freeze karena satu dan lain hal, dan
  • Memantau pemakaian memori

Trik 1 Shortcut Task Manager

Cara paling lazim untuk membuka task manager ini adalah dengan menekan tombol control+Alt+delete bersamaan. Akan muncul pilihan menu, Anda hanya perlu memilih “start task manager”.

Trik 2 Shortcut Task Manager

Cara kedua membuka task manager adalah dengan klik kanan di layar kosong desktop, kemudian pilih menu “start task manager”

Trik 3 Shortcut Task Manager

Klik Menu (logo windows di sudut kiri bawah layar) kemudian ketikan “taskmgr” kemudian enter

Trik 4 Shortcut Task Manager

Tekan bersamaan tombol control+shift+esc (atau escape).

Trik 5 Shortcut Task Manager

Cara kelima ini lebih lambat dbanding cara yang sudah dibahas sebelumnya. Buka “my computer” kemudian buka drive tempat OS diinstal (biasanya Local Disk: C) kemudian bukan folder “Windows” kemudian pilih system32, selanjutnya isikan kolom search dengan “taskmgr.exe” dan klik tab taskmgr yang muncul. Agak aneh memang jika Anda memilih cara ini dibandingkan cara mudah sebelumnya.

Trik 6 Shortcut Task Manager

Bahasan trik 6 ini merupakan kelanjutan dari Trik nomor 5. Dengan melakukan trik nomor 5, Anda tahu lokasi file task manager berada.

Lakukan klik kanan pada mouse dan pilih “create shortcut”. Akan muncul pop-up notification : Windows can’t create a shortcut here. Do you want the shortcut to be placed on the desktop instead?, klik YES. Logo task manager akan muncul di desktop sebagai shortcut. Anda hanya perlu lakukan double click di logo tersebut.

Baca: Cara Menambahkan Simbol Telepon di MS Word

Selesai. Itulah kesemua cara shortcut task manager yang mudah dicoba. Jangan lupa bookmark ulasan ini, dan share ke akun sosial media Anda agar orang lain yang membutuhkan juga mudah mencobanya.

SHARE THIS POST



More You Need to Know

Solusi Masalah PS4 Overheat atau Terlalu Panas dan Mati Sendiri

Masalah PS4 Overheat atau terlalu panas bukan sekedar masalah sepele lhoo, itu dapat merusak konsol PS4 Anda secara permanen. Kondisi terlalu panas dalam waktu lama dapat merusak circuit board dari konsol, dan tentu saja Anda tidak ingin itu terjadi. Banyak hal yang dapat menjadi penyebab konsol PS 4 mengalami overheat yang bukan karena kesalahan Anda, […]

Read More
Cara Kerja Proyektor Laser

Cara kerja proyektor laser kerap dikesampingkan karena hype yang terjadi dengan proyektor laser. Detail teknis di sekitar semua spesifikasi proyektor yang berbeda bisa menjadi rumit, prinsip dasar cara pengoperasiannya cukup sederhana. Biasanya, proyektor laser menggunakan tiga laser, satu untuk setiap warna primer, untuk memproyeksikan gambar langsung ke layar. Dibandingkan dengan proyektor tradisional, yang menggunakan cahaya […]

Read More
HP Yang Mirip iPhone

Iphone dapat dikatakan mendominasi pasar smartphone dengan jajaran ponselnya selama bertahun-tahun. iPhone juga menonjol dalam hal chipset mobile-nya. Sampai sekarang, sementara ponsel Android masih mengejar dalam hal kinerja, para produsen telah berupaya membuat ponsel mereka terlihat seperti iPhone. Tapi mengapa ada permintaan HP yang mirip iPhone? Nah, iPhone tidak murah. Bahkan iPhone modern kelas rendah, […]

Read More