Categories
Forex

Panduan Lengkap Apa itu Candle Stick Pattern – Belajar Trading Forex

Candle Stick Pattern Dasar

Candle stick tercipta dari naik turunnya pergerakan harga. Ketika pergerakan harga terkadang muncul secara acak, diwaktu bersamaan mereka akan membentuk pola  (pattern) yang digunakan trader untuk menganalisa. Ada banyak candle stick pattern. Untuk memudahkan Anda berikut ini ulasan mudahnya.

Pattern dipisahkan dengan bearish dan bullish. Pattern bullish menandakan bahwa harga kemungkinan akan naik, sedangkan pattern bearish menandakan harga kemungkinan akan turun. Tidak ada pattern yang bekerja sepanjang waktu, karena candle stick pattern mewakili kecenderungan dalam pergerakan harga bukan jaminan.

Pattern Bearish Engulfing

Sebuah pattern bearish engulfing terbentuk dari sebuah tren naik ketika penjual lebih banyak dari pembeli. Ini digamabrkan oleh sinyal panjang berwarna merah “tubuh nyata”mengalahkan tubuh kecil berwarna hijau. Pattern ini mengindikasikan bahwa penjual mengambil kendali dan harga dapat terus turun.

Pattern Bullish Engulfing

Sebuah pattern engulfing pada sisi bullish sebuah pasar terjadi ketika pembeli mengalahkan penjual. Ini digambarkan dalam grafik dengan tubuh panjang berwarna hijau mengalahkan tubuh kecil berwarna merah. Dengan posisi bull mengambil kendali, harga dapat terus naik.

Baca: Apa itu Momentum Oscilliator

Pattern Bearish Evening Star

Sebuah evening star merupakan pattern puncak. Pattern ini ditandai dengan candle terakhir dalam pattern pembukaan dibawah “tubuh nyata” kecil di hari sebelumnya. “Tubuh nyata” kecil itu dapat berwarna merah ataupun hijau. Candle terakhir ditutup mendekati “tubuh nyata” dari candle dua hari sebelumnya. Pattern ini menunjukan berhentinya pembelian dan kemudian penjual mengambil kendali. Penjualan lebih jauh dapat terbentuk.

Baca: Apa itu Retracement dalam Forex

Pattern Bearish Harami

Bearish harami merupakan sebuah “tubuh nyata” berukuran kecil (merah) yang berada seutuhnya dalam “tubuh nyata” hari sebelumnya. Ini bukanlah sebuah pattern untuk diberi reaksi, namun dapat menjadi perhatian. Pattern ini menunjukan keraguan pada sisi pembeli (buyer). Jika harga terus naik setelahnya, semuanya mungkin akan menjadi tren naik, namun candle turun mengikuti pattern ini mengindikasikan penurunan lebih jauh.

Baca: Apa itu Support dan Resistance dalam Forex


SHARE THIS POST


You Will Like This Too

Apa Itu Retracement dalam Forex

Apa itu retracement sebenarnya? Retracement dalam forex merupakan sebuah pergerakan kebalikan sementara dari sebuah harga melawan tren yang ada. Sebuah retracement tidak memberikan tanda perubahan dalam tren yang lebih besar. Dalam sebuah grafik harga yang umumnya naik, retracement merupakan penurunan kecil dalam harga itu. Baca: Strategi Pivot Forex Retracement Harga Turun Terlepas dari seorang investor […]

SPONSOR
Strategi Trading Forex Yang Sederhana Tapi Profit

4. Strategi Trading Posisi Perdagangan posisi adalah strategi jangka panjang berfokus pada faktor-faktor fundamental namun, metode teknis dapat digunakan seperti Teori Gelombang Elliot. Fluktuasi pasar yang lebih kecil tidak dipertimbangkan dalam strategi ini karena tidak mempengaruhi gambaran pasar yang lebih luas. Strategi ini dapat digunakan di semua pasar dari saham hingga valas. Durasi perdagangan: Seperti […]

Strategi Pivot Forex : Alat Bermanfaat untuk Trader

Strategi pivot forex sudah sejak lama dimanfaatkan banyak trader. Selain itu pencipta pasar menggunakan ini untuk menentukan sokongan kritis (support) pada suatu tingkatan tertentu. Pivot terkenal dalam forex itu sendiri dan menjadi alat untuk trader yang fokus pada jangkauan harga untuk mengidentifikasi poin entry. Selain itu untuk trader yang fokus pada tren sampai breakout ingin […]

SPONSOR

contact us