Categories
Pekerjaan dan Motivasi Usaha Kecil

Ongki Kurniawan Mantan Bos Line Pindah ke Grab

Ongki Kurniawan mantan bos Line pindah ke grab. Dia menjadi Managing Director perusahaan GrabPay Indonesia sekarang ini. GrabPay merupakan sebuah layanan pembayaan digital yang sudah dipakai untuk membayar biaya pemakaian transportasi Grab.

Ongki Kurniawan merupakan Managing Director Line Indonesia sebelum bergabung di GrabPay. Line sendiri merupakan media penyedia layanan pesan dan komunikasi cepat dari Jepang.

Dengan posisi barunya di Grab, Managing Director Ongki Kurniawan punya tugas utama membantu GrabPay mengembangkan kemitraan dan usaha di banyak ekosistem. Tidak berhenti di sana, wacana meleburkan Grab dengan Kudo yang baru diakusisi Grab juga akan serius dilaksanakan.

Kehadiran Ongki Kurniawan dalam pengembangan GrabPay di Indonesia akan menguntungkan GrabPay. Pengalaman Ongki akan pasar Indonesia akan memberi kemampuan GrabPay untuk menjadi media pembayaran mobile paling digemari di Indonesia. Itulah pernyataan dari Head of GrabPay, Jason Thompson.

Visi dari GrabPay adalah untuk membawa masyarakat Indonesia masuk era ekonomi digital terbesar di Asia Tenggara.

Jabatan Ongki Kurniawan di bawah Jason Thompson akan membuatnya bekerjasama dengan 150 teknisi lokal di pusat penelitian dan pengembangan Grab Indonesia. Managing Director Grab Indonesia sendiri tetap dijabat oleh Ridzki Kramadibrata.

Pengalaman Ongki Kurniawan Mantan Bos Line

Ongki Kurniawan mantan bos line ini sudah punya beberapa pengalaman sebelum bergabung ke grab. Pengalamannya bersama Line menjaat Managing Director Line Indonesia memiliki peran sebagai pengelola strategi dan eksekutor strategi itu di Indonesia.

Ongki Kurniawan juga pernah menjabat Director Digital Service dan Director Technology Officer di XL Axiata sebelum bergabung dengan Line.

SHARE THIS POST



More You Need to Know

Bentuk Kompensasi dan Mekanismenya Anda Wajib Paham

Bentuk kompensasi penting dipahami baik bagi Anda pencari kerja maupun manajer HRD di organisasi. Kompensasi dapat merujuk pada manfaat langsung dan tidak langsung yang diterima seorang karyawan dari seorang pemberi kerja. Istilah ini juga mengacu pada seberapa banyak seseorang harus membayar korban untuk kesalahan. Kesalahan itu mungkin telah mengakibatkan kerusakan pada properti atau cedera pada […]

Read More
7 Tips Memanfaatkan Google Hangouts untuk Bisnis

Google+ mulai membuktikan diri sebagai media sosial yang ramah untuk bisnis. Hal ini terlihat dengan perkembangan dan inovasi yang dilakukan. Dengan begitu pengguna bisa memanfaatkan media sosial ini untuk memasarkan bisnis mereka sampai menciptakan penjualan. Salah satu fitur terbaiknya adalah Hangouts. Banyak yang sudah menggunakan fitur ini untuk mengenal teman, keluarga dan rekan kerja mereka. […]

Read More
Anak Ikan Koi Baru Menetas, Apa yang Harus Dilakukan?

Memelihara ikan koi bukan tidak mungkin Anda melihat anak ikan koi baru menetas. Jika ini terjadi tentu wajar jika Anda bertanya-tanya apa yang harus dilakukan jika melihat ada anak ikan koi di kolam ikan Anda. Keberhasilan Anda menangani anak ikan koi yang baru menetas tentu dapat mendatangkan keuntungan. Anda tidak perlu beli ikan baru bahkan […]

Read More