Garena Kembangkan juga eSports
Beragam kompetisi sudah disiapkan untuk menambahkan kemeriahan rilisnya Mobile Arena sekaligus mewujudkan komitmen Garena mengembangkan hiruk pikuk eSports di Indonesia. Para pemain yang hobi dengan mobile gaming bisa menunjukkan keahlian bermain mereka melalui kompetisi ini.
Baca: Cheat GTA V PS3 Lengkap
Mobile arena merupakan sebuah mobile gaming dengan tema Multiplayer Online Battle Arena atau disingkat MOBA. Genre permainan ini dikembangkan oleh Tencent kemudian dirilis Garena. Di Indonesia, game genre ini dirilis pada bulan Juni 2017 untuk pengguna Android dan iOS. Bukan hanya di Indonesia, Mobile Arena juga dirilis di beberapa negara lain seperti Thailand, Taiwan, Republik Korea, Viet Nam, Turki, dan Eropa melalui beberapa judul game diantaranya Realm of Valor dan Strike of Kings
Garena sendiri merupakan perusahaan berbasis mobile dan internet terbesar yang punya pertumbuhan paling pesat di Asia Tenggara. Dirintis sejak tahun 2009 dengan kantor pusatnya di Singapura, Garena menyediakan layanan untuk jutaan pemakai konten digital, pasar ecommerce, pembayaran elektronik untuk setidaknya 10 negara Asia. Untuk Indonesia, Garena telah menerbitkan game online ternama di dunia yaitu Fifa Online 3, Point Blank, League of Legends dan Mobile Arena tentunya.