Manfaat lidah buaya untuk rambut rontok parah akan sangat membantu kamu yang menghadapi masalah ini. Nah, di ulasan kali ini akan dibahas mengenai manfaat kesehatan tanaman lidah buaya ini. Yuk simak bareng-bareng ….
Lidah buaya merupakan sebuah tanaman yang memiliki daun tebal dengan kandungan mirip gel didalamnya. Tanaman ini ada di seluruh dunia termasuk Indonesia, yang termasuk juga tanaman hias.
Jel lidah buaya ini dingin dan menyejukan saat terkena kulit. Itu sebabnya terkadang lidah buaya digunakan juga untuk penanganan luka bakar atau goresan pada kulit.
Lidah buaya sudah digunakan selama berabad-abad untuk khasiat menyembuhkannya. Lidah buaya memiliki khasiat lain selain untuk kulit. Manfaat lidah buaya untuk rambut rontok parah benar adanya sekaligus membuat kulit kepala lebih sehat.
Bentuk terbaik dari gel lidah buaya untuk perawatan rambut rontok parah adalah gel lidah buaya yang masih segar. Gel lidah buaya ini bisa dibeli di apotik atau memotong sendiri daun lidah buaya jika kamu memilikinya. Gel lidah buaya warnanya jernih dan berair.
Memijatkan gel lidah buaya ke kulit kepala dan rambut kemudian membiarkannya meresap ke dalam kantung rambut akan memperbaiki kerusakan rambut atau rambut yang kering. Setelah membiarkannya selama satu jam, bersihkan gel lidah buaya menggunakan sampo.