Wanda
Bilyuner pemimpin Wanda, Wang Jianlin, dulunya orang terkaya di China dan sukses dengan kerajaan bisnisnya yang mendunia. Kini dia mulai menjual asset-aset luar negerinya dan fokus pada menarik dana pulang ke China.
Proyek real estate di Los Angeles, Chicago maupun Istanbul, merupakan beberapa sektor yang digeluti Wang selain dunia hiburan melalui studio Hollywood yang memproduksi Jurassic World dan trilogy The Hangover.
Sebagai pertanda ambisi internasional Wang bertentangan dengan agenda partai di China, kesepakatan Wanda bernilai $1 milyar untuk membeli Dick Clark Productions, produser Golden Globes dan pertunjukan global lainya harus batal.
Di bawah tekanan untuk meningkatkan dana untuk membayar hutang, perusahaan juga akhirnya meninggalkan proyek real estate di Inggris dan Australia. Bulan Februari 2018 bahkan Wanda setuju untuk melepas kepemilikannya pada klub sepak bola Spanyol, Atletico Madrid.
Tampaknya tidak hanya asset luar negeri yang dilepas Wanda melainkan juga asset domestiknya. Bulan Juli 2017, Wanda menjual beberapa taman hiburan dan lusinan hotel di China bernilai sekitar $9 milyar.