Categories
Belanja Online

Indomaret Online

Indomaret online itu apa sebenarnya, apa perbedaan indomaret online dengan toko indomaret yang dikenal sudah sejak lama. Jika Anda belum tahu ap aitu indomaret online maka sebaiknya simak ulasan ini agar menjadi lebih paham. Yuk mulai …

Apa Sebenarnya Indomaret Online?

Sesuai namanya, Indomaret Online merupakan versi online dari toko indomaret. Bahkan menjadi lebih luas lagi dari sekedar toko indomaret yang Anda kenal selama ini. Melalui klik indomaret, toko ini ingin menjadi tempat berbelanja online beragam kebutuhan konsumen.

Apa Yang Bisa Dibeli di Indomaret Online?

Seperti sudah diulas diatas, toko indomaret versi online ingin menjadi penyedia berbagai kebutuhan secara online, jadi itulah yang akan ditawarkan kepada konsumen. Mulai produk kebutuhan sehari-hari seperti mi instan, camilan, susu, popok, semakin lengkap dengan beberapa pilihan produk elektronik dan fashion.

Layanan digital juga disediakan mulai dari pulsa, tiket kereta, tiket rekreasi, listrik, emoney, dan semua produk digital yang menjadi kebutuhan Anda, semua tersedia.

Apa Yang Membedakan Indomaret Online dengan Offline?

Pengalaman berbelanja dari kenyamanan rumah Anda tentu saja. Dengan berbekal koneksi internet dan gadget, Anda dapat membeli berbagai kebutuhan yang biasa Anda beli di indomaret secara online.

Indomaret juga menawarkan pengiriman gratis khusus untuk produk yang dikirimkan dari toko indomaret dengan minimal pembelian Rp100.000,-

Apa Ada Batas Minimum Belanja Produk Sehari-hari?

Untuk berbelanja di website indomaret online, minimum transaksi untuk produk sehari-hari sebesar Rp50.000

Apa Ada Batas Minimum Belanja untuk Dapatkan Gratis Pengiriman?

Gratis ongkos kirim didapatkan konsumen yang berbelanja minimal Rp100.000 (pembelian regular) dan Rp150.000 (pembelian express). Pembelian express memiliki ketentuan pembelian itu diluar produk Elpiji tabung gas ataupun isis ulang tabung 12kg dan bright gas atau tabung isi ulang 5.5kg.

Jika Anda hanya membeli produk tabung gas elpiji maka biaya ongkos kirim akan tetap dikenakan.

Apa Ada Batas Maksimal Belanja Produk Sehari-hari?

Ternyata ada batasan maksimal Anda dapat membeli produk harian seperti kopi, gula, susu, popok, mi instan dan sebagainya. Produk yang Anda beli di website Indomaret online dan pengiriman melalui toko indomaret memiliki batas maksimal pembelian Rp 1.500.000

Apakah Harus Menjadi Member Indomaret Jika Berbelanja Online?

Anda akan diwajibkan menjadi member karena AI akan memberikan rekomendasi sesuai wilayah tinggal Anda. Selain itu tentu saja Anda akan menjadi yang duluan menerima informasi promo produk-produk indomaret.

Seberapa Mudah Cara Berbelanja di Indomaret Online?

Sama seperti berbelanja online di ecommerce terpercaya. Anda perlu login untuk memilih toko, dengan demikian dapat ditetapkan metode pengiriman “Kirim ke Alamat” atau “Ambil di Toko”.

Melihat-lihat barang yang dijual di website / aplikasi indomaret.

Periksa barang belanjaan di “Keranjang Belanja” dan jika sudah benar pesanannya, tinggal pilih Check Out, sama seperti transaksi ecommerce yang sudah Anda pahami.

Jika informasi pengiriman dan pengambilan sudah benar, Anda hanya perlu memilih Lanjut Pilih Pembayaran.

Selanjutnya pilih metode bayarnya, setelah itu pilih Bayar Sekarang.

Ada batas waktu untuk selesaikan pembayaran, jika dalam batas waktu itu tidak melakukan pembayaran maka transaksi dibatalkan. Jika Anda berhasil membayar maka, pesanan akan diproses dan Anda akan menerima pemberitahuan selanjutnya.

Bagaimana Cara Bayar Indomaret Online?

Semua metode bayar transaksi online dapat dipakai di Indomaret online. Mulai dari kartu debit, kartu kredit, bayar di toko terdekat, transfer ATM sampai Cash on Delivery juga tersedia.

Apa Indomaret Online Menjual Makanan Siap Saji?

Iya, klik food merupakan fitur Indomaret online untuk beragam makanan minuman. Pilihannya mulai dari fried chicken, point coffee, nasi bento, lauk pauk, yummy pizza, onigiri, yummy pizza, mister donut, washoku sato (masakan jepang), roti say bread, minuman dan tisu.

Pembeli makanan siap saji dapat memberikan informasi tambahan mulai dari jenis topping tambahan, komposisi gula/es batu, tingkat kematangan makanan dan perlu tidaknya dipanaskan kembali setibanya makanan di alamat tujuan.

Apa Syarat Beli Makanan Siap Saji dari Indomaret Online?

AI indomaret akan memilihkan toko yang akan melayani pesanan pembeli sesuai jarak.

Ongkos kirim cukup beragam. Untuk pilihan makanan dengan pesan “Nanti” ongkos kirimnya Rp5.000 dan pesan “Sekarang” ongkos kirimnya Ro7.000 jika pesanan dibawah Rp60.000

Jika pesanan makanan Anda di atas Rp60.000 maka tidak ada ongkos kirim

Pemesanan makanan tidak dapat memakai fitur Cash on Delivery dan Payment point

Bagaimana Cara Batalkan Pesanan Indomaret Online?

Tergantung jenis barang yang dibeli. Jika Anda membeli produk kategori grocery (keperluan harian), pembatalan hanya dapat dilakukan sebelum dibayar dan sebelum barang diterima. Untuk selain produk grocery, tidak ada pembatalan pesanan jika sudah selesai membayar.

Bagaimana Proses Pengiriman Barang Pesanan Indomaret Online?

Produk grocery dapat dipilih pengiriman regular, ekspress atau ambil di toko indomaret. Kiriman ekspress adalah 1 jam setelah pembayaran selesai. Pengiriman regular adalah 3 jam setelah pembayaran lunas.

Pengiriman dari Gudang (barang selain grocery) maka pengiriman dapat dilakukan melalui:

Ambil di toko (layanan Indopaket). Pengiriman dari Gudang Indomaret akan memakan waktu 10-15 hari. Jika sudah melewati 15 hari barang pesanan Anda belum sampai, Anda dapat menghubungi call center 021-1500 280

Berapa Biaya Kirim Belanja di Indomaret Online?

Biaya kirim pengiriman regular sebesar Rp5.000

Biaya kirim pengiriman ekspress sebesar Rp7.000

Promo ongkir gratis:

Pembelian grocery minimum Rp100.000 untuk regular dan minimum Rp150.000 untuk ekspress.

*tidak berlaku untuk pembelian tabung gas elpiji.

Biaya kirim produk yang pengiriman berasal dari Gudang akan mengikuti biaya dari kurir pengiriman pihak ketiga.

Bagaimana Cara Menukar Barang di Indomaret Online?

Iya dapat dilakukan, dengan syarat kesalahan pengiriman produk ada pada pihak indomaret. Oleh karena itu pastikanlah detil barang yang Anda pesan sudah sesuai sebelum membayar.

Jika terjadi kesalahan pengiriman produk oleh indomaret maka syarat penukaran barang:

Untuk gocery, segera beritahukan toko Indomaret untuk penukaran barang. Anda dapat menukar barang yang sama, atau dengan harga lebih tinggi dengan membayar selisih harganya.

Untuk selain produk grocery, penukaran barang maksimal dilakukan 3 hari kerja setelah Anda menerima barang. Klaim penukaran barang dilakukan melalui call center indomaret 021-1500 280.

Pengembalian barang selain grocery dilakukan melalui pengiriman ke alamt Gudang indomaret: Jl Ancol 1 No. 9 – 10, Ancol Barat, Pademangan, Jakarta Utara 14430-Indonesia

Biaya kirim pengembalian barang di atas ditanggung konsumen.


SHARE THIS POST


You Will Like This Too

Beli Emas Antam Online Aman dan Terjamin

Beli emas antam online tentu menarik untuk Anda yang sudah memahami pentingnya berinvestasi. Memang untuk tujuan investasi membeli emas antam menjadi alternatif yang menjanjikan. Selain uang Anda yang berubah bentuk menjadi emas, nilai emas antam sudah diakui di Indonesia. Dengan demikian Anda akan tertahan dari hasrat konsumtif karena uang sudah berbentuk emas batangan atau bentu […]

SPONSOR
Apple Watch ORI Termurah

Apple watch ori termurah tentu menjadi kabar bahagia bagi Anda yang sedang mencari apple watch. Jika Anda sedang dalam pencarian sebaiknya jangan terburu-buru, lihat dulu ulasan ini agar pembelian Anda bernilai maksimal. Tidak sekedar murah, apple watch yang akan diulas ini original. Apa saja dan seberapa murah harganya? yuk simak: Apple Watch ORI Pertama Seri […]

Kemeja Lengan Pendek yang Keren

Kemeja lengan pendek yang keren memang menarik untuk dibeli. Selain memberikan peningkatan penampilan penggunanya, kemeja lengan pendek merupakan kostum aman untuk memberikan tampilan casual sekaligus formal. Tidak heran jika banyak yang memiliki koleksi kemeja lengan pendek untuk berbagai aktivitas. Meskipun demikian, perhatikan aturan umum kemeja lengan pendek jika ingin dipakai untuk pakaian bekerja. Jangan mengenakan […]

SPONSOR

contact us