Career Bank Mandiri? Seperti Apa …. – Page 2 – Notordinaryblogger

This website contains third-party advertisements and affiliate links that may result in administrator earning a commission without any additional cost from you, should any purchases occur
Categories
Pekerjaan dan Motivasi

Career Bank Mandiri? Seperti Apa ….

Keuntungan dan Reward

Tentu saja dibutuhkan kerja keras untuk melibatkan produktivitas karyawan, dan Career Bank Mandiri menyadari hal ini. Semua capaian yang diraih oleh sumber daya manusia dengan bekerja baik, peningkatan karir, peluang belajar dan pengembangan diri, inovasi lingkungan, dan inspirasi akan diberikan reward dan benefit yang sepadan setiap tahunnya.

Lowongan Kerja Bank Mandiri

Melalui Career Bank Mandiri maka lowongan kerja beberapa posisi dibuka untuk dipersiapkan jalur pengembangan karirnya. Lowongan itu meliputi Officer Development Program (Umum/IT) dan Risk Management Development Program (RMDP), Calon Pimpinan Daerah Khusus Papua, Kriya Mandiri, Tenaga Kerja Profesional, Staf Perbankan dan Lowongan Kerja di Subsidiary Bank Mandiri. Apa yang dimaksud dengan masing-masing program itu?

Officer Development Program

Program ini menyiapkan Anda untuk posisi kepemimpinan di berbagai tingkatan dalam Bank Mandiri. Dengan bergabung pada program ini, Anda akan dilatih oleh bankir berpengalaman dan pimpinan di beragam aspek perbankan dan kepemimpinan. Program ini dimulai dengan kelas intensif diikuti training lapangan dan rotasi pada berbagai bagian berbeda di Bank.

Sebagai tambahan dari porgam Officer Development Program sebagai caree bank mandiri, Anda dapat dilatih oleh talenta terbaik Mandiri yang akan membantu Anda meraih potensi tertinggi individu dan pemahaman lebih baik akan kekuatan diri sendiri. Anda juga akan berkesempatan untuk turut serta dalam proyek-proyek bersama pimpinan dan manajer senior untuk mengembangkan keahlian kritis Anda.

Calon Pimpinan daerah Khusus Papua

Career bank mandiri juga memberikan kesempatan bagi ajang mengasah kemampuan di daerah khusus papua. Dengan demikian, insan muda di Papua dapat turut berkarya memberikan kontribusinya untuk pengembangan perekonomian dan masyarakat di Papua.

Kriya Mandiri

Kriya Mandiri merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility dimana bank mandiri mengundang lulusan SMA untuk magang di Bank mandiri. Sebagai peserta magang, Anda diberikan kesempatan untuk mendapatkan pengalaman dan keahlian yang dibutuhkan di lingkungan kerja. Setelah menyelesaikan masa magang pada program Kriya Mandiri, Anda akan diberikan kesempatan untuk menerima Mandiri Education Aid, bantuan untuk lanjutan Pendidikan Anda.

Kriteria yang perlu dipenuhi untuk menjadi Kriya Mandiri:

  • Lulusan SMA dan D3
  • GPA Minimum:
  1. Untuk lulusan sekolah menengan atas minimum rata-rata GPA 6,5 pada tingkatan nasional
  2. Untuk D3 minimal 2,5
  • Usia maksimum: 24 tahun untuk D3 dan 19 tahun untuk SMA
  • Tidak menikah selama periode magang
  • Mampu berkomunikasi dengan baik

Tenaga Profesional

Melalui Career Bank Mandiri, Anda dapat berpartisipasi sebagai tenaga professional di banyak pilihan bidang. Anda dapat menyalurkan bakat, keahlian atau talenta bersama Bank Mandiri. Melalui Bank Mandiri, Anda diberikan perkembangan karir dan peluang kepemimpinan yang memungkinkan untuk para individu dengan motivasi tinggi untuk dapat sukses dan berkembang.

Staf Perbankan

Tantanglah diri Anda sendiri dan kembangkan kemampuan lebih jauh bersama Bank Mandiri dengan menjadi bagian dari “Indonesia’s Best, ASEAN Prominent”  pada tahun 2020 nanti. Lihat ketersediaan lowongan staf perbankan di seluruh Indonesia.

Seorang staf perbankan akan memiliki tanggung jawab utama pekerjaan meliputi:

  • Menyediakan layanan terbaik kepada konsumen dalam bertransaksi perbankan
  • Memperoleh informasi terkait klien atau klien potensial dan menganalisa kebutuhan mereka
  • Memberikan penjelasan produk perbankan sesuai kebutuhan konsumen
  • Merespon keluhan konsumen untuk membantu mencarikan solusinya

Selain itu ada tanggung jawab mendasar seperti:

  • Pengelolaan kantor rutin
  • Menjaga kinerja administrasi seperti proses dokumen dan filling
  • Melaksanakan administrasi sementara mendukung fungsi/office management task
  • Melakukan pengelolaan data untuk mendukung operasional unit bisnis
Syarat Staf Perbankan
  • Minimum D3 atau Sarjana (S1) dengan minimum IPK 2,75 dari bidang studi yang sesuai
  • Usia maksimal 24 tahun untuk fresh graduate dan 26 tahun untuk yang berpengalaman kerja 2 tahun di bidang yang relevan
  • Belum menikah
  • Mampu berkomunikasi dengan baik

Pekerjaan pada Subsidiary Bank Mandiri

Jalur career Bank Mandiri selanjutnya adalah lowongan pekerjaan pada organisasi yang masih subsider dari Bank mandiri. Terdapat 6 perusahaan subsider Bank Mandiri yang memberikan kesempatan pengambangan karir bagi Anda yang cocok dengan bidangnya.

Jika Anda ingin mengetahui lebih detil peluang career bank mandiri untuk tenaga professional, staf perbankan dan career bank mandiri pada perusahaan subsider bank mandiri, silahkan simak detilnya di sini.


SHARE THIS POST


You Will Like This Too

Cara Jawab Pertanyaan Pengalaman Kerja Terdahulu dengan Baik

Jawab pertanyaan pengalaman kerja terdahulu sangat penting untuk pencari kerja. Selalu sulit untuk merubah karir. Anda sudah menghabiskan waktu sekian tahun dari hidup fokus mengembangkan karir di bidang tertentu. Kemudian Anda harus berubah dalam sekejap pada sebuah bidang baru, orang baru, dan pengalaman baru. Sekalipun pekerjaan baru Anda berhubungan, pekerjaan baru tetaplah baru. Itu berarti […]

SPONSOR
Persiapan Lulus Kuliah Cepat Kerja

Daftar Program Magang Program magang bukan hanya cara yang bagus bagi Anda untuk menentukan apakah Anda menyukai suatu pekerjaan, ini juga cara yang bagus untuk mengidentifikasi apa yang dicari pemberi kerja. Dengan memperoleh pemahaman tentang operasional pekerjaan sehari-hari dari posisi tertentu, Anda akan lebih siap untuk menyesuaikan resume dan surat lamaran Anda ketika Anda melamar […]

Lowongan Kerja Call Center PT Indolife Pensiontama

Lokasi Lowongan Kerja Call Center PT Indolife Pensiontama Anda akan bekerja di kota Solo, Klaten atau Boyolali. Jika Anda ingin mencari pengalaman di kota-kota tersebut, tidak ada salahnya untuk mencoba. Jika Anda memang tinggal di kota-kota itu dan tertarik mengisi lowongan kerja call center, tentu itu menjadi keuntungan tersendiri. Kontak Alamat Lowongan Kerja Call Center […]

SPONSOR

contact us