Temukan Pemasok Terpercaya
Carilah pemasuk spare parts sepeda untuk stok dan untuk pesanan khusus konsumen. Beli langsung dari produsen untuk mendapatkan keuntungan kompetitif terbaik. Baik menjual spare part baru atau bekas Anda butuh supplier terpercaya yang handal.
Bangun Persediaan
Amankan persediaan awal spare parts Anda. Putuskanlah spare parts mana yang paling banyak diminta konsumen.
Barang stok seperti rangka badan, gear, ban, rantai dan lainnya dapat dipertimbangkan komposisi jumlahnya. Kenali siapa yang harus dihubungi jika konsumen membutuhkan sesuatu yang Anda tidak punya. Jika Anda penuhi kebutuhan konsumen secepatnya dengan harga rasional Anda akan dapatkan penjualan.
Baca: Manajemen Stok Barang Dagangan
Perhatikan juga tata letak spare parts termasuk merchandise dari brand sepeda sebelum grand opening. Hal ini berguna untuk meningkatkan minat konsumen.
Izin dan Asuransi
Pastikan untuk mendapatkan perizinan usaha. Selain itu juga pertimbangkanlah untuk berbagi resiko dengan mengambil asuransi.
Mulai Pasarkan Usaha
Mulailah pemasaran. Opsi murah dari pemasaran adalah secara online seperti website atau media sosial. Membagikan selebaran ke komunitas sepeda yang Anda tahu. Tawarkan tips dasar sepeda, keamanan bersepeda, atau buka kelas modifikasi. Aktivitas seperti itu dapat dilakukan dengan biaya partisipasi, menciptakan keuntungan yang berputar atau gratis untuk menarik minat pengguna sepeda ke toko usaha Anda.