Categories
Usaha Kecil Web Hosting

Cara Memilih Web Hosting untuk Blog atau Website

Tertarik untuk membuat website sendiri dalam waktu dekat? Mencoba mencari informasi cara memilih web host terbaik?

Saat ini banyak sekali pilihan web hosting namun bagaimana kita tahu yang mana yang terbaik? Atau bahkan adakah salah satu diantaranya yang baik?

Sebelum menentukan pilihan untuk sebuah web hosting, mari kita simak apa saja yang perlu dipertimbangkan sebelum memutuskan web hosting yang akan digunakan.

Baca: Cara Membuat Blog Gratis Bloggercom

Apa Itu Web Hosting?

Penting untuk memahami apa itu web hosting saat mempelajari berbagai tawaran web hosting yang ada. Web hosting merupakan sebuah usaha yang menyewakan ruang server mereka untuk Anda gunakan. Konsumen yang menyewa ruang di server akan memiliki tempat untuk menyimpan berbagai data yang ditampilkan sebuah website.

Baca: Cari Uang dari Blog Gratis, Gimana Caranya

Sebuah server umumnya berupa ruangan berisi pusat data yang lebih besar yang terdiri dari beberapa server. Server sendiri pada dasarnya hanya berupa komputer biasa yang berisikan hardware khusus untuk melayani kebutuhan data di internet.

Reseller Hosting

Beberapa server web hosting skala kecil menyewa dari web hosting yang lebih besar atau pusat data. Ini berarti penyedia web hosting jenis ini hanyalah reseller atau perantara. Sebenarnya tidak ada masalah dengan web hosting jenis ini, namun jika ada masalah yang terjadi kemungkinan perbaikan akan memakan waktu lama.

Web hosting jenis reseller cukup umum didapati pada perusahaan web hosting skala kecil atau bahkan yang tidak terkenal namanya. Jika faktor biaya bukanlah prioritas dalam kegiatan website Anda sebaiknya tidak memilih jenis web hosting ini.

Baca: Niagahoster, Ulasan Webhosting Terbaik Indonesia


SHARE THIS POST


You Will Like This Too

10 Startup Indonesia yang Berpeluang Tumbuh Besar

Industri startup memang tumbuh dengan agresif tidak terkecuali di Indonesia. Dari banyaknya startup yang bermunculan terdapat setidaknya 10 startup Indonesia yang berpeluang tumbuh besar karena sukses mendapatkan perhatian investor. Lebih hebat lagi bahwa beberapa perusahaan startup ini masih dalam tingkat pengembangan dan sudah berhasil menangkap minat konsumen yang banyak. Dengan besarnya minat konsumen dan investor […]

SPONSOR
3 Cara Menjadi Pengisi Suara dengan Banyak Klien

Menjadi pengisi suara mungkin tidak terbayang oleh kebanyakan orang. Profesi unik ini bisa sangat menjanjikan jika dilakukan dengan baik dan benar. Tahun 2013 saja sebagaimana dilansir detikhot, honor minimal pengisi suara bisa mencapai 800ribu per judul film, untuk trailer film bisa puluhan juta dan iklan jangka panjang sampai ratusan juta. Kini di tahun 2017 dengan […]

Harga Emas Antam Hari Senin 18 April 2016

Harga emas Antam hari Senin 18 April 2016 mengalami penurunan dibanding harga emas antam seminggu lalu sebesar Rp 3000 per gram-nya. Harga emas pada hari Senin 18 April 2016 ini turun menjadi Rp 566 ribu per gram-nya. Untuk harga beli kembali dari Antam diberikan harga Rp 519 ribu per gram. Berikut ini daftar harga emas […]

SPONSOR

contact us