Apa Saja Mata Uang yang Diperdagangkan di Forex?
Semua mata uang di dunia diperdagangkan di pasar Forex. Namun, tidak semua broker menyediakan pilihan mata uang secara komplet. Mata uang-mata uang tersebut diperdagangkan secara berpasangan dan tujuh pasangan di antaranya disebut dengan pasangan mata uang mayor. Beberapa pasangan mata uang major tersebut adalah sbb:
- EUR/USD (Euro/Dolar)
- USD/JPY (Dolar/YenJepang)
- GBP/USD (Pound/Dolar)
- USD/CHF (Dolar/FrancSwiss)
Baca: Cara Main Forex di Android
Selain itu, pasar Forex juga menyediakan perdagangan mata uang komoditas. Saat ingin menguasai apa itu forex, mungkin Anda kerap mendengar mata uang komoditas ini. Disebut dengan mata uang komoditas karena mata uang ini berasal dari negara penghasil komoditas terbesar dan dipasangkan dengan mata uang dolar Amerika, di antaranya:
- AUD/USD (Dolar Australia/Dolar)
- USD/CAD (Dolar/DolarKanada)
- NZD/USD (DolarSelandiaBaru/Dolar)
Mata uang komoditas ini sering juga disebut sebagai mata uang populer di dunia,apalagi trading Forex tersebar hampir 95% dari total pasar Forex secara global.
Secara terperinci, sebanyak 18 pasangan mata uang yang sering diperdagangkan di pasar Forex. Dengan demikian, pasar Forex menjadi jauh lebih terkosentrasi dibandingkan pasar saham.