Categories
Internet Usaha Kecil

9 Keuntungan Memiliki Akun Paypal Yang Anda Belum Tahu

Paypal merupakan salah satu sistem pembayaran terbesar di dunia. Hal ini dipertegas dengan kerjasama Paypal dan Ebay yang membuat mayoritas penjual online dunia menerima Paypal sebagai salah satu mekanisme pembayaran online.

Baca: 9 Cara Bermain Valuta Asing untuk Pemula

Jika Anda belum pernah menggunakan Paypal dan masih berandai-andai kenapa orang lain menggunakan Paypal untuk aktivitas mereka, maka postingan ini diharapkan dapat memberikan penjelasan akan 9 Keuntungan Memiliki Akun Paypal Anda Harus Tahu. Kemungkinan besar Anda akan segera ingin membuat akun paypal Indonesia setelah membaca postingan ini.

Keamanan Kartu Kredit: Saat Anda membuat akun Paypal, Anda memasukan data kartu kredit dan akun bank yang akan digunakan untuk transaksi internet Anda melalui sistem Paypal. Segera setelah proses pendaftaran selesai maka Anda tidak akan pernah lagi membuka informasi kartu kredit atau akun bank secara online. Informasi tadi tetap tersimpan karena Paypal menjadi benteng pelindung atas transaksi online Anda.

Baca: Cara Menghasilkan Uang dari Playstore

Keluwesan: Mudahkan aktivtas Anda dari kerumitan membeli barang dan jasa online yang mungkin saja menolak kartu kredit Anda. Karena melalui mekanisme Paypal Anda bisa mengatur beragam akun bank, kartu kredit dan kartu debit untuk mensuplai dana ke akun paypal sebelum menggunakannya untuk bertransaksi. Transaksi pembelian Anda pun tidak akan mengalami kendala penolakan di masa mendatang.

Baca: Cara Tambah Tombol Donasi Paypal ke Blog

Mengirim uang : Apakah Anda perlu mengirim uang kepada orang lain, atau kerabat maka sesama pengguna Paypal dapat mengirim uang secara instan. Pengiriman uang antar pengguna Paypal ini hanya memerlukan waktu beberapa detik saja.

Aplikasi Paypal untuk iPhone: Bagi Anda pengguna iPhone, maka tersedia aplikasi paypal yang akan semakin memudahkan aktivitas belanja maupun pengiriman uang Anda. Untuk mendapatkannya Anda hanya perlu berkunjung ke Apple iTunes store dan mencari aplikasi Paypal, menginstalnya dan Anda sudah siap untuk mentransfer, membayar, membeli dari smartphone Anda. Untuk setiap transaksi Anda diwajibkan memberikan PIN (yang hanya diketahui oleh Anda) sehingga aplikasi Paypal dalam iPhone sangatlah aman meskipun iPhone Anda dipegang oleh orang lain.

Baca: 5 Tips Dapat Uang dari Tombol Donasi Paypal

Lelang Online: Jika Anda akan berdomisili cukup lama di Amerika Serikat maka Paypal memungkinkan Anda untuk bertransaksi dengan mudah di eBay. Hal ini mungkin karena Paypal sudah menjalin kerjasama dengan eBay. Perlindungan pembeli dan mekanisme penyelesaian komplain pembeli di eBay memberikan perlindungan lebih kepada konsumen. Hal ini lebih unggul ketimbang kartu kredit saat bertransaksi di sebuah situs online.


SHARE THIS POST


You Will Like This Too

Cara Download Hellabyte

Cara download hellabyte ini mungkin kamu perlukan karena bingung cara mendownload file yang kamu perlukan dari hellabyte. Bagi kamu yang belum tahu, hellabyte merupakan layanan cloud penyimpanan data. Jadi bagi kamu yang mencari data dan diberi link hellabyte, mungkin sedikit bingung untuk download file yang kamu mau pada awalnya. Untuk itulah kamu datang ke sini […]

SPONSOR
Cari Info Jual Pallet Plastik? Ini Panduan Penting untuk Anda

Pallet plastik adalah pilihan yang disukai oleh banyak pengelola gudang, produsen, dan perusahaan dengan kebutuhan untuk mengirimkan produk jarak jauh. Jika Anda mempertimbangkan untuk menggunakan Pallet plastik, ada banyak alasan mengapa plastik harus menjadi pilihan utama dibandingkan kayu. Apa itu Pallet Plastik? Pallet Plastik adalah struktur yang dibuat rata yang mirip dengan lantai gantung dan […]

Perbedaan Properti Investasi dan Aset Tetap

Perbedaan properti investasi dan aset tetap penting diketahui mereka yang berkecimpung di dunia akuntansi maupun pemilik usaha menengah atas. Maklum saja pemahaman yang benar akan properti investasi dan aset tetap akan memudahkan pencatatan atas kekayaan usaha. Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) 13 menjelaskan bahwa properti investasi adalah property (baik berupa tanah ataupun bangunan ataupun bagian […]

SPONSOR

contact us