Categories
Inspirasi Sukses Internet Lainnya

5 Kunci Sukses Mengatasi Kegagalan

Tidak ada yang suka kegagalan namun satu hal yang tidak pernah disadari banyak orang adalah bahwa gagal merupakan bagian dari sukses. Siapapun yang meraih sukses pasti telah melalui serangkaian kegagalan. Jadi bagaimana Anda bisa sukses mengatasi kegagalan?

Baca: Kelebihan Arsitek dan Kekurangannya Anda Wajib Paham

1 Belajar dari Kesalahan dan Kegagalan

Bagaimana Anda belajar naik sepeda? Jawaban cepatnya : Anda jatuh 100 kali. Setiap kali Anda melakukan kesalahan, belajarlah sebanyak mungkin dari peristiwa itu sehingga Anda lebih siap di lain kesempatan.

Baca: Memahami Pengertian Konflik Internal

Aksi nyata: tulislah 5 hal yang Anda pelajari dari kesalahan terakhir yang Anda lakukan.

2 Jangan Terlena Perasaan

Sekarang Anda sudah belajar dari kesalahan, maka lanjutkanlah. Jangan terlena perasaan menyesal. Anda tidak akan bisa mengatakan kemana Anda bisa pergi jika Anda melihat kebelakang. Jika Anda terlena penyesalan akan kesalahan masa lalu Anda akan terpenjara di masa kini.

Baca: Pengembangan Karir adalah …

Aksi nyata: baca apa yang sudah Anda tulis di aksi nyata 1.

3 Jangan Takut Mengulang

Jangan biarkan rasa takut menghentikan langkah Anda meraih sukses, target, mimpi dan potensi diri sendiri. Sama seperti belajar naik sepeda, Anda tidak hanya jatuh sekali, dua kali atau tiga kali lalu menyerah.

Baca: Konsultasi Skripsi, Mau Coba? Ini yang Perlu Diperhatikan

Aksi nyata: terapkan apa yang sudah Anda pelajari dari kesalahan masa lalu, coba lagi (Anda lebih siap kali ini)

4 Dekatkan Diri pada Suasana Positif

Apapun yang Anda coba raih, dekatkanlah diri kepada orang-orang yang sudah berhasil meraih apa yang Anda inginkan. Salah satu cara terbaik sukses mengatasi kegagalan adalah dengan belajar dari orang lain mengatasi kegagalan mereka. Ini tidak hanya sekedar menjadi penyemangat Anda tapi juga bukti bahwa itu bisa dilakukan.

Baca: Cara Mengisi Waktu Liburan agar Tidak Jenuh di Pekerjaan

Aksi nyata: temukan orang atau komunitas yang sukses dan beradalah disekitar mereka sesering mungkin.

5 Sadar bahwa Gagal Merupakan Proses Pembelajaran

Kegagalan dan kesalahan bukanlah hal menyenangkan tapi keduanya akan membantu Anda menjadi hebat pada hal apapun yang sedang Anda coba untuk raih. Sebenarnya tidak ada rahasia untuk sukses, yang ada bahwa sukses adalah hasil persiapan, kerja keras dan belajar dari kegagalan.

Baca: Hal Produktif untuk Komuter KRL Ketimbang Main Candy Crush

Aksi nyata: Ingat kembali dimasa Anda pernah meraih sukses. Lalu pikirkan berapa kali Anda gagal atau melakukan kesalahan untuk meraih sukses itu.

Sekarang Anda sudah memahami 5 tips sukses mengatasi kegagalan. Sadarilah bahwa Anda memiliki bibit hebat dalam diri Anda. Jangan biarkan orang lain menghentikan langkah Anda meraih sukses dalam hidup Anda.


SHARE THIS POST


You Will Like This Too

Zodiak Aquarius Hari Ini

Zodiak Aquarius hari ini coba memandu Anda kemana arah hati saat ini. Zodiak dengan simbol Wadah Air ini merupakan zodiak jika Anda kelahiran 20 Januari – 18 Februari. Sifat Aquarius Kekuatan: Progresif, orisinal, mandiri, kemanusiaan Kelemahan: Lari dari ekspresi emosional, temperamental, tanpa kompromi, menyendiri Kesukaan Aquarius: Bersenang-senang dengan teman, bisnis yang berisiko, berjuang untuk tujuan, […]

SPONSOR
Cara Transfer Uang Paypal ke Rekening Bank di Indonesia

Seperti sudah dibahas di postingan cara membuat akun paypal sebelumnya untuk seorang blogger yang memiliki motif untuk menghasilkan uang dari blog ada baiknya memiliki sebuah akun virtual seperti paypal misalnya. Menjadi banyak pertanyaan banyak blogger selanjutnya adalah bagaimana cara menggunakan uang yang sudah ada di rekening paypal kita? Jawaban singkatnya tentu saja kita bisa menggunakannya […]

Unique Selling Proposition Bhinneka Mentarget Segmen Korporat

Jika Anda memiliki niatan berbisnis di sebuah bidang usaha yang sudah memiliki tingkat persaingan maka menciptakan unique selling proposition merupakan satu hal penting untuk memastikan sukses ada di jalur bisnis Anda. Bhinneka.com sangat paham akan hal ini dan itu sebabnya mereka mentargetkan unique selling proposition bhinneka mentarget segmen korporat. Bagaimana mereka melakukannya? Situs ecommerce bhinneka.com […]

SPONSOR

contact us