Pentingnya Meningkatkan Kepercayaan Diri – Notordinaryblogger

This website contains third-party advertisements and affiliate links that may result in administrator earning a commission without any additional cost from you, should any purchases occur
Categories
Lainnya Pekerjaan dan Motivasi

Pentingnya Meningkatkan Kepercayaan Diri

Pentingnya meningkatkan kepercayaan diri mungkin sudah diketahui banyak orang namun baru sedikit yang memahaminya. Semua orang tahu bahwa kepercayaan diri sangatlah penting namun yang tidak diketahui adalah bahwa semua orang memilikinya. Kepercayaan diri lebih penting dari yang Anda bisa bayangkan.

Baca: 47 Orang Sukses Dunia yang Gagal Saat Memulai

Kepercayaan diri dapat merubah hidup secara drastis secara positif sedangkan krisis kepercayaan diri akan memberikan efek negatif dalam hubungan sosial, karir, capaian sampai mood. Daftar berikut ini akan memberi gambaran akan pentingnya meningkatkan kepercayaan diri sekarang:

  • Semakin Anda percaya diri semakin kecil kekecewaan saat Anda mengalami penolakan. Baik itu penolakan kerja, penolakan sebuah hubungan ataupun penolakan dalam diri. Apa yang membuat kebanyakan orang merasa “down” saat mengalami penolakan adalah krisis kepercayaan diri sendiri bukan karena penolakannya.
  • Semakin kuat kepercayaan diri maka semakin besar resiko yang ingin diambil. Hasilnya semakin banyak peluang yang akan didapatkan.
  • Semakin baik kepercayaan diri seseorang maka semakin kecil dampak kritik menghancurkan Anda. Sebuah kritikan akan memberikan senyum pada orang yang memiliki kepercayaan diri.
  • Semakin baik kepercayaan diri maka semakin jarang seseorang resah. Salah satu penyebab utama seseorang mengalami keresahan adalah keraguan akan kemampuan mengatasi suatu peristiwa. Jika Anda percaya diri bahwa mampu mengatasi sebuah peristiwa dengan baik maka akan terhindari dari keresahan.
  • Saat merasa sendiri Anda tidak akan merasa buruk dibandingkan mereka yang krisis kepercayaan diri. Orang percaya diri akan memiliki kekuatan menghibur diri bahkan saat sendiri.
  • Jika Anda seorang pribadi yang percaya diri, Anda akan merasakan diri Anda bernilai, terlepas dari status ekonomi Anda. Bahkan jika saat ini Anda tidak memiliki orang yang mencintai Anda, atau bahkan Anda tidak kaya Anda akan merasakan “kecukupan” dalam hidup.
  • Orang akan menyukai Anda. Orang lain suka dengan kepercayaan diri dan akan mencontoh. Menjadi pribadi yang percaya diri Anda akan menjadi panutan banyak orang.
  • Salah satu faktor penting yang dapat membantu tumbuhnya depresi adalah rendahnya keyakinan diri. Ini bukan berarti bahwa depresi mempengaruhi orang yang kurang percaya diri. Membangun kepercayaan diri akan membuat Anda tahan dari depresi.
  • Semakin rendah kepercayaan diri semakin besar Anda merasakan iri
  • Semakin percaya diri maka semakin jarang Anda merasa “tidak aman” akan sebuah hubungan atau pekerjaan.
  • Semakin Anda percaya diri semakin Anda yakin dan kemungkinan akan memenangkan sebuah perdebatan.

Baca: Alasan Ngeblog Menumbuhkan Mental Pengusaha Sukses

Kebahagiaan dan Pentingnya Meningkatkan Kepercayaan Diri

Pentingnya meningkatkan kepercayaan diri akan terkait erat dengan kebahagiaan. Kepercayaan diri adalah semua tentang memahami bahwa diri Anda itu baik, bernilai dan mampu menghadapi rintangan kehidupan.

Jika sudah begitu, kenapa seseorang yang merasakannya bisa mendapati emosi kesedihan? Sesungguhnya saat kita merasakan “sedih” yang begitu besarnya adalah saat dimana kepercayaan diri berada pada tingkatan paling rendah.

Baca: 20 Kisah Pengusaha Sukses Indonesia Bertaraf Internasional

Dengan kata lain, semakin kuat kepercayaan diri Anda semakin bahagia hidup Anda.


SHARE THIS POST


You Will Like This Too

3 Fast Tips Avoiding Home Business Scams

Many offers claim to provide you home business opportunities. Some people do earn money from home through online jobs, but many of these home business opportunities are scams. How do you realize the difference? Here are 3 tips avoiding home business scams. 1 Common Sense Rules If you are searching because you’re short on funds, […]

SPONSOR
Amerika Turun Peringkat Pangsa Pasar Smartphone

Amerika turun peringkat pangsa pasar smartphone dari posisi kedua menjadi posisi ketiga di dunia. India lah yang menggeser posisi Amerika Serikat ini. Akibat hal ini, Amerika Serikat harus menerima kondisi bahwa negara ini hanya berada di posisi tiga pangsa pasar smartphone dunia. Hal ini diungkap oleh Canalys, sebuah lembaga analisa Singapura. Menurut analisa itu, India […]

3 Cara Membuka Website Yang Di Blokir Tanpa Proxy

Tidak dapat dipungkiri bahwa konsumen suka dengan produk gratis namun tidak demikian dengan pembuat produk. Inilah situasi dilematis era digital yang mengganggu kenyamanan pembuat produk. Semakin banyak situs yang menawarkan produk premium secara gratis. Baca: Perbandingan Harga Paket Internet Akibat dari kondisi ini adalah beberapa otoritas di negara-negara tertentu memerintahkan ISP situs-situs tersebut untuk di […]

SPONSOR

contact us