Categories
Tips Ngeblog

Bagaimana Cara Menghasilkan Uang Dari Blog?

Cara menghasilkan uang dari blog gimana sih? Pernahkan Anda bertanya-tanya hal seperti itu? Ulasan ini akan mencoba untuk menjelaskan metodenya. Satu hal yang perlu dipahami ketika ingin menghasilkan uang memakai media blog adalah memahami faktor pendorongnya.

Blog merupakan media sosial, sama halnya dengan youtube, instagram maupun facebook. Yang menjadi pembeda adalah cara kerja blog dengan beberapa media sosial yang disebutkan tadi. Dengan pendekatan ini akan memudahkan Anda memahami bagaimana seorang selebram bisa meraup uang, bagaimana pendiri facebook meraup untung, bagaimana youtuber dapat berpenghasilan milyaran, atau bagaimana pencipta aplikasi game candy crush meraup jutaan dollar. Kesemuanya memiliki pola yang sama yaitu audiens atau pemirsa.

Ketika jumlah pemirsa platform media sosial sangat besar, mudah bagi pengelola media sosial itu untuk melakukan beragam cara monetisasi atau menghasilkan keuntungan. Tahapan awal ini sangatlah penting untuk melancarkan upaya Anda mendirikan blog untuk dapatkan uang.

Kini Anda sudah paham pondasi penting mewujudkan tujuan hasilkan uang dari blog yaitu perlu audiens dalam jumlah besar.

Beberapa Cara Menghasilkan Uang dari Blog

Berjualan Produk/Jasa

Blog sebagai media untuk menghasilkan uang merupakan perantara yang sangat berharga untuk menciptakan penjualan langsung. Untuk memulai cara ini Anda perlu memastikan lebih dahulu apakah sudah memiliki produk/jasa yang ingin ditawarkan.

Hampir semua jenis produk dan jasa dapat ditawarkan menggunakan media blog ini. Sebuat saja ebook, buku, barang bekas, kliping koran, elektronik, jamu, jasa tour guide sampai mobil bekas. Apapun produknya, Anda bebas menawarkannya kepada peminat menggunakan media blog.

Menjadi Pemasar Perantara

Prinsipnya sama dengan cara di atas hanya saja Anda tidak memiliki produk/jasanya secara langsung. Anda menjadi pemasar untuk produk/jasa milik orang lain dan akan mendapatkan imbalan jika berhasil melakukan penjualan.

Cara ini dikenal dengan istilah marketing afiliasi. Brand-brand besar memiliki program marketing afiliasi seperti ini bebeapa di antaranya adalah:

Menjadi Peserta Lomba

Cara lain untuk hasilkan uang dari blog adalah menjadi peserta lomba. Cukup banyak lomba-lomba yang diadakan khusus untuk blogger (pemilik blog) dengan imbalan beragam mulai dari uang tunai, produk, sampai pengalaman seperti hadiah paket wisata lengkap dengan tiket, akomodasi dan uang sakunya.

Untuk menemukan lomba apa saja yang tersedia untuk blogger cukup gunakan mesin pencari dan ketikan “lomba blogger” kemudian Anda periksa informasi yang diberikan satu per satu.

Menjadi Penerbit Iklan

Menjadi penerbit iklan merupakan salah satu cara menghasilkan uang dari blog yang paling populer. Sangat tekenal karena dianggap blogger sebagai cara yang paling mudah. Kenapa dikatakan “dianggap” karena dalam praktiknya tidak semudah kelihatannya.

Ada beberapa macam program jaringan iklan yang ada dengan beberapa mekanisme seperti pay per click dan pay per view.

Pay per clik berarti Anda akan menghasilkan uang jika ada yang klik iklannya. Pay per view berarti Anda akan menghasilkan uang jika ada yang melihat iklannya.

satu penyedia layanan iklan yang mendominasi saat ini adalah Adsense. Untuk memahami adsense lebih baik silahkan simak Apa itu google adsense.

Penyedia Slot Iklan

Mirip dengan menjual pinned post di facebook page, tweet sponsor di twitter ataupun endorse di instagram dan youtube. Menggunakan blog, Anda dapat menawarkan langsung slot iklan di blog yang Anda miliki.

Blog yang Anda miliki merupakan media untuk mengenalkan produk/jasa miliki brand brand yang ada. Ilustrasi di bawah ini contoh tawaran yang mungkin Anda terima :

Contoh blog menghasilkan uang dari penawaran konten berbayar (slot iklan)

Mempromosikan Referal

Cara kerja program referal mirip dengan marketing afiliasi. Anda hanya perlu mempromosikan link referal yang disediakan, jika ada pengunjung blog yang datang dan mendaftar menggunakan link referal itu maka Anda menerima komisi tanpa merugikan pihak yang mendaftar.

Tergantung dari manfaat program referal yang dipromosikan dan cara promosi yang tepat, Anda dapat menghasilkan uang yang cukup besar dari program referal ini.

Program referal dipromosikan melalui blog yang terus menerus berikan komisi

Apa yang Harus Dilakukan untuk Hasilkan Uang dari Blog

Kini Anda sudah dapat membayangkan bagaimana blog dapat menghasilkan uang. Tahapan selanjutnya yang perlu dilakukan adalah menerapkan persiapan untuk mewujudkannya.

Masih ingatkan kan kunci utama media sosial (termasuk blog) ini mendatangkan uang? Pemirsa.

Dalam istilah blog dikenal dengan sebutan trafik.

Anda perlu memastikan bahwa blog memiliki trafik yang cukup untuk dapat menghasilkan uang.

Sampai sini perlu diperjelas lebih dahulu bahwa tergantung dari pilihan cara menghasilkan uang dari blog maka jumlah trafik bukanlah kunci utama untuk hasilkan uang. Misalkan jika blog Anda bertujuan untuk mencari klien atas “jasa menulis artikel” dengan target pemirsa adalah pemilik UMKM. Blog dengan tujuan seperti ini mungkin sudah cukup mendatangkan 10 pengunjung yang berujung pada kesepakatan kerjasama mengisi konten masing-masing 3 juta per bulannya.

Jadi untuk tingkatan lebih lanjut, mentarget pengunjung merupakan aspek penting untuk berhasil terapkan cara menghasilkan uang dari blog. Sebelum melangkah ke sana, prinsip umum mendatangkan pemirsa tetap bermanfaat karena dari 1000 pengunjung yang datang mungkin saja 5 diantaranya merupakan klien potensial. Apa saja prinsip umum mendatangkan pengunjung blog (pemirsa)?

Aspek SEO Konten Blog

Perhatikanlah aspek SEO dari konten blog Anda. Mungkin sudah banyak ulasan mengenai SEO konten di internet. Sama halnya dengan notordinaryblogger, mulanya belajar masalah SEO dari internet. Namun untuk menghemat watu Anda, notordinaryblogger berbagi pengalaman soal SEO melalui beberapa ulasan ini:

SEO merupakan aspek yang tidak dapat diabaikan begitu saja untuk pemilik blog. Terlebih jika Anda merupakan blog personal dan mengandalkan adsense sebagai sumber pemasukan.

Aspek Pemasaran dari Konten

Dalam membuat konten untuk mengisi blog perlu juga memperhatikan aspek pemasarannya. Tujuannya agar konten blog Anda menarik minat pengunjung. Jika pengunjung tertarik maka memperbesar aktivitas bisnis untuk terjadi melalui blog Anda. Apa saja aspek pemasaran konten yang perlu diperhatikan?

Untuk tingkat lanjut ketika Anda sudah mulai semakin paham akan blog tidak ada salahnya untuk menambah pemahaman tentang internet marketing. Jangan khawatir, Anda tidak perlu membayar mahal untuk ini karena tersedia gratis : Panduan Belajar Internet Marketing Gratis

Waktunya Praktik Cara Menghasilkan Uang dari Blog

itulah hal mendasar yang Anda perlukan untuk dapat mewujudkan cara hasilkan uang dari blog. Jika Anda sungguh-sungguh ingin mencobanya ingatlah satu hal bahwa tidak ada yang mudah untuk meraih kesuksesan.

Ada materi bahasan atau keahlian diluar apa yang sudah dibahas di atas yang masih harus Anda pahami dalam membuat blog pertama kalinya. Informasi ini penting jika Anda tidak memiliki begitu banyak modal untuk memulai buat blog (sama seperti permulaan notordinaryblogger). Untuk memudahkan Anda ini tips penting tambahannya:

Anda sudah memiliki semua info penting untuk berhasil mewujudkan cara menghasilkan uang dari blog. Ulasan ini memiliki banyak informasi teknis lanjutan yang perlu dipahami perlahan, karenanya sangat dianjurkan untuk Anda melakukan bookmark atas ulasan ini agar dapat kembali lagi dan mempelajari semuanya dengan baik. Semoga bermanfaat.

SHARE THIS POST



More You Need to Know

Cara Meningkatkan Trafik Blog dengan Hitleap

Meningkatkan trafik blog dengan hitleap memang benar adanya bukan penipuan. Hitleap merupakan layanan tukar trafik blog antar penggunanya.

Sebagai pengguna hitleap, Anda dapat mensubmit URL ke jaringan mereka. Setelah bergabung, semuanya tidak terjadi secara otomatis. Anda memerlukan “minutes” sebagai modal utama mendapatkan trafik blog yang Anda inginkan. Untuk bisa menambahkan minutes ini Anda harus ngenet di jaringan hitleap dan klik link yang disediakan untuk tukar trafik. Ada browser khusus yang harus Anda install di komputer sebelum bisa menghasilkan minutes ini.

Read More
Cara Dapat Trafik Blog Gratis Melalui Komentar di Blog Lain

Cara Dapat Trafik Blog Gratis ? Siapa yang tidak mau … Sebenarnya postingan ini terinspirasi dari postingan blogger ahli luar negeri Neil Patel yang berjudul “How I Generated $25,000 with 249 Comments”. Dari judul postingan tersebut kita sudah bisa menebak betapa “hebatnya” seseorang bisa menghasilkan uang sebanyak $25,000 dari sebuah komentar blog. Satu hal yang […]

Read More
Persiapan Sebelum Membuat Blog

Persiapan sebelum membuat blog sangatlah penting karena dapat membuat banyak perbedaan. Sekalipun Anda belum berhasil pada akhirnya, akan banyak aspek bisnis dikuasai dengan bantuan persiapan yang baik. Terlebih jika Anda ingin menerapkan aspek bisnis dalam blog yang dibuat. Terdengar sederhana namun sangat esensial jika Anda ingin membuat blog sebagai karir bukan sekedar hobi. Lebih parah […]

Read More