Categories
Media Sosial Usaha Kecil

Kenapa Penghasilan Iklan Forum Online Sangat Minim?

Kenapa penghasilan iklan forum online sangat minim? apa penjelasannya?

Baca: Apa yang Dimaksud dengan Google Adwords

Sebelumnya saya ingin berterima kasih kepada pengunjung yang menanyakan hal ini. Seperti sudah diketahui oleh banyak blogger, penghasilan iklan yang bisa didapatkan dari sebuah website merupakan satu hal yang sangat menggiurkan.

Sebelum masuk ke dalam pembahasan lebih dalam, mari simak bersama pertanyaan asli yang disampaikan berikut ini:

“maaf mas okto, saya punya forum kecil – kecilan, rank alexanya sekarang baru 2 juta 3 ratus ribuan. tapi kok ya penghasilan iklannya belum kelihatan. kira – kira setelah alexa berapa baru dapat hasilnya?”

Kira-kira apa jawabannya?

Jawaban singkat saya adalah alexa tidak ada sangkut pautnya dengan penghasilan iklan sebuah website atau forum online. Besar kecilnya penghasilan iklan sebuah forum online ditentukan oleh beberapa hal seperti topik forum online, ketersediaan produk yang dijual untuk mendapatkan keuntungan (apakah produk/jasa sendiri atau berupa marketing afiliasi?), jumlah unique visitor tiap hari, dan (jika forum) maka jelas sekali jumlah member aktif.

Baca: Tujuan Penggunaan Variasi Iklan pada PPC Campaign

Sekarang mari fokus kepada forum online, karena itulah yang menjadi pertanyaan utama.

11 replies on “Kenapa Penghasilan Iklan Forum Online Sangat Minim?”

Assalamu ‘alaikum wr. wb.
Ini benar-benar bermanfaat bagi saya, demi cita-cita saya yang bermaksud mencari penghasilan tambahan dari blog-blog saya.
Terima kasih Mas Okto, sudah berbagi artikel ‘Kenapa penghasilan iklan forum online sangat minim’.
Wassalamu ‘alaikum wr. wb.

@Marlon: Sama-sama. Semoga bermanfaat dan bisa dipahami serta diterapkan dengan baik di blog-blog yang dibuat untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Mungkin kalau forum dengan niche tertentu penghasilannya bisa lebih besar, tapi enak banget punya forum karena content digenerate sama member, kita cuma maintenance aja (cmiiw) 🙂

salam kenal mas Okto

saya juga memiliki forum kecil-kecilan, mungkin kasusnya sama dengan diatas yaitu tidak ada penghasilan. Kira-kira berapa pengunjung perhari sehingga ada yang tertarik memasang iklan secara langsung?

terima kasih

Comments are closed.