Categories
Internet

Internet di Indonesia Mahal? Kenapa Bisa?

Internet di Indonesia mahal? Mungkin pertanyaan ini sedang menghinggapi kamu saat ini apalagi setelah dua kali peristiwa hack situs telekomunikasi Telkomsel dan Indosat. Pesan tegas disampaikan hacker situs Telkomsel yang menyatakan jika tariff internet Telkomsel terlalu mahal dan seharusnya diturunkan.

Baca: Cara Cek Kuota Indihome

Muhammad Ridwan Effendi, Sekjen Pusat Kajian Kebijakan dan Regulasi Telekomunikasi ITB memiliki pandangan jika tarif Telkomsel serta operator lainnya di Indonesia masuk dalam kategori terendah di dunia. Disampaikan jika tarif data internetnya Telkomsel tergolong wajar. Lebih lanjut lagi sebenarnya masih dikategorikan termurah dalam skala dunia setelah India.

Seperti sudah diketahui jika dua situs penyedia jasa komunikasi Indonesia Telkomsel dan Indosat diretas beberapa waktu lalu. Olehkarenanya Ridwan melakukan penelitian tarif internet.

Ia melakukan pebandingan tarif internet di sejumlah negara selain Indonesia khususnya Amerika Serikat dan Inggris.

Diungkapkan jika tariff internet di Amerika Serikat untuk paket kuota 8 GB dibanderol $40 untuk konsumen (setara Rp 520.000,- dengan kurs Rp 13.000/dollar nya).

Harga paket internet di Indonesia sangat bervariasi mulai dari Rp 45.000.

Dalam hal tariff percakapan, di Inggris tarifnya 15 sen Poundsterling atau setara Rp 3ribu per menit. Di Indonesia tariff percakapan senilai Rp 1700 per menitnya.

Dengan demikian, tariff percakapan suara di luar negeri secara umum lebih mahal dua kali lipat dibandingkan Indonesia dan untuk tariff data lebih mahal 10 kali lipat.

Ridwan menambahkan jika operator telekomunikasi di Indonesia masih memberikan banyak subsidi silang antara layanan data dan percakapan untuk mensiasati tarif yang diberikan.

Baca: Cara Mempercepat Koneksi Internet

Lebih jauh lagi ditambahkan jika operator saat ini memberikan subsidi harga paket data melalui pemasukan layanan percakapan. Akan tampak kurang adil mengingat pendapatan percakapan mayoritas bersumber dari masyarakat menengah bawah dan pemakaian data lebih banyak masyarakat menengah atas.


SHARE THIS POST


You Will Like This Too

Strategi Penjualan Smart Selling ala Angry Birds

Anda mungkin tidak termasuk dalam daftar pengusaha sukses papan atas Indonesia, memiliki berbagai barang ekslusif sampai memiliki pulau sendiri, namun itu bukan berarti Anda tidak bisa berkembang. Prinsip utama dibalik sebuah pertumbuhan bisnis berlaku secara universal tanpa terikat ruang dan waktu. Ia tidak membedakan ukuran sebuah entitas usaha. Inilah yang dilihat produsen game fenomenal Angry […]

SPONSOR
Beli Smartphone Murah Online Bayar Ditempat Dimana Ya?

Beli smartphone murah online bayar ditempat merupakan tren generasi milenial sekarang ini. Maklum saja, biaya transportasi, terik matahari, dan kemacetan menjadi faktor penghambat konsumen milenial untuk keluar rumah melihat-lihat barang. Di sisi lain, pertumbuhan pesat ecommerce membuat pengalaman berbelanja online semakin mudah dan nyaman untuk dilakukan. Jadi jika bias belanja online dengan mudah kenapa harus […]

Istilah Laporan Google Adsense untuk Pemula

Istilah laporan google adsense ini penting sekali khususnya untuk Anda yang baru pertama bergabung dengan Google Adsense. Namanya juga pemula, jadi yaw ajar kalo sedikit bingung apalagi saat mendapatkan fakta jika jumlah klik lebih besar pendapatan malah menurun. Biar gak semakin bingung, ini dia istilah umum dalam laporan google adsense: Impresi/Impresion: disebut juga tampilan laman […]

SPONSOR

contact us