Categories
Usaha Kecil

Fakta Penting Corporate Blog

Ketika Anda mengalami kekecewaaan terhadap suatu produk atau brand. Seseorang bisa saja menuliskan keluhannya langsung ke koran nasional dan menceritakan tentang betapa buruknya pelayanan atau kurang puasnya ia kepada suatu brand atau produk tersebut.

Kita mungkin seringkali membaca berbagai keluhan tersebut di surat pembaca karena memang Surat pembaca merupakan sarana publik yang mengungkapkan pendapat seseorang terhadap suatu produk.

Namun mengapa hal seperti ini terus bermunculan setiap hari dan tak ada habisnya?

Ada banyak faktor yang dapat menyebabkan seseorang mencurahkan kekecewaannya langsung ke media melalui surat pembaca. Padahal hal seperti ini tidak perlu terjadi seandainya komunikasi antara produsesn dan konsumen lebih mudah dan transparan.

Ada ruang yang tepat untuk konsumen yang dapat menananyakan permasalahan dan produsen dapat menjelaskannya. Dan tentunya tempat tersebut harus mudah diakses dan informasinya lengkap.

Corporate Blog Solusinya

Alternatif ruang informasi yang tepat bagi perusahaan adalah corporate blog atau blog untuk perusahaan.

Corporate blog adalah blog yang berisikan materi yang dipublikasikan, dibuat dan didukung oleh perusahaan atau organisasi tertentu sebagai media komunikasi.

Dari sisi komunikasi corporate blog  dapat membantu informasi dan komunikasi pemasaran untuk lebih dekat ke konsumen. Selain itu komunikasi antara perusahaan dan konsumen akan lebih transparan dan semua orang dapat melihat bagaimana perusahaan Anda dapat melayani konsumen dengan tepat.


SHARE THIS POST


You Will Like This Too

Harga Minuman Ringan Akan Naik?

Harga minuman ringan akan naik mungkin bukan kabar baik khususnya bagi Anda penggemar minuman ringan berpemanis. Tidak hanya kabar buruk untuk konsumen, hal ini juga kabar kurang baik untuk kalangan produsen. Hal ini dikarenakan akan diterapkannya cukai pada minuman ringan berpemanis. Ketua Gapmmi (Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Indonesia), menyampaikan jika produsen akan meningkatkan harga […]

SPONSOR
Harga Emas Antam Hari Senin 18 April 2016

Harga emas Antam hari Senin 18 April 2016 mengalami penurunan dibanding harga emas antam seminggu lalu sebesar Rp 3000 per gram-nya. Harga emas pada hari Senin 18 April 2016 ini turun menjadi Rp 566 ribu per gram-nya. Untuk harga beli kembali dari Antam diberikan harga Rp 519 ribu per gram. Berikut ini daftar harga emas […]

Cara Meningkatkan Penjualan ala Mayora

Pada suatu periode, Mayora menambah biaya promosi iklan di tengah kondisi dimana banyak brand melakukan sebaliknya. Mayora melakukan perubahan metode iklan mereka dimana brand ini tidak hanya mengandalkan televisi sebagai satu-satunya format beriklan.

SPONSOR

contact us